Menu

Kenali Bau Badan yang Keluar dari Tubuhmu Beauty, Bisa Jadi Tanda Penyakit Serius!

18 November 2021 10:05 WIB
Kenali Bau Badan yang Keluar dari Tubuhmu Beauty, Bisa Jadi Tanda Penyakit Serius!

Ilustrasi mulut bau (Pinterest/Edited by HerStory)

HerStory, Bogor —

Beauty, tahu gak, beberapa jenis penyakit ternyata punya bau atau aroma tersendiri, lho. Dan ini bisa dideteksi lewat bau yang kelaur dari tubuhmu.

Ya, bau yang keluar dari tubuh biasanya disebabkan oleh penyakit yang umumnya memiliki bau yang khas, tergantung pada penyebabnya dan organ mana yang mengalami gangguan.

Nah, berikut adalah beberapa bau dari tubuh yang perlu dicuragai sebagai tanda penyakit serius, dikutip dari berbagai sumber, yuk simak!

Bau mulut seperti bau buah

Jika bau mulutmu mengelurkan aroma napas yang manis seperti buah, hati-hati ya Beauty. Meski terkesan wangi, ternyata aroma ini menandakan tubuh mengalami kenaikan gula darah.

Timbulnya aroma seperti buah dari mulut menandakan tubuh mengalami diabetic ketoacidosis (DKA). Adapun, kondisi ini merupakan situasi tubuh kekurangan insulin dan gula darah naik dengan signifikan.

Ini berbahaya Beauty, sebab dapat membuat tubuh mengalami dehidrasi dalam waktu cepat.

Biasanya yang mengalami hal ini adalah penderita diabetes tipe 1.

Mulut bau bawang putih

Ini bukan karena kamu makan bawang kemudian tubuh menimbulkan bau bawang. Ini adalah kondisi keracunan serius. Arsenik adalah senyawa kimia yang dijadikan sebagai bahan pestisida, herbisida, insektisida, dan pembunuh lainnya. Arsenik terkenal sebagai bahan kimia keras.

Gejala yang bisa diketahui adalah timbulnya bau bawang putih baik di mulut, dan tubuh secara umum. Uniknya, ilmuwan juga menemukan bahwa bawang putih ternyata dapat menjadi obat mengurangi efek keracunan arsenik.

Baca Juga: Bukan Cuma Sikat Gigi, Ini 11 Langkah yang Harus Beauty Lakukan untuk Jaga Kesehatan Gigi, Harumnya Auto Menyegarkan!

Baca Juga: Gak Cuma Bikin Orang Lain Mual, Bau Badan Juga Bisa Jadi Tanda Penyakit Mematikan! Alamak, Kok Bisa?!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.