Menu

Jadi Begini Karakter Ayah Milenial dalam Mengasuh Anak, Boleh Nih Dicoba!

25 November 2021 17:00 WIB
Jadi Begini Karakter Ayah Milenial dalam Mengasuh Anak, Boleh Nih Dicoba!

Ayah dan anak menghabiskan waktu bersama. (Pexels/Monstera)

HerStory, Jakarta —

Milenial merupakan orang-orang yang lahir di tahun 80-an sampai menjelang akhir 90-an.

Kini, sebagian dari kaum milenial ada yang sudah berperan sebagai orang tua.

Gak hanya ibu milenial, orang-orang juga kerap penasaran seperti apa sih pola asuh ayah milenial.

Terbuka pada cara asuh yang berbeda

Berkat internet orang tua memiliki sumber yang lebih beragam untuk mencari cara dalam mengasuh anak.

Selain situs yang menyediakan informasi seputar pola asuh, media sosial, dan aplikasi pesan kerap dijadikan wadah bagi para orang tua untuk berkumpul dan saling bertukar strategi pola asuh saat berhadapan dengan kebutuhan anak sehari-hari.

Pembagian tugas mengurus anak

Ayah milenial lebih terbuka dengan pembagian tugas rumah tangga yang adil jika dibandingkan dengan ayah pada generasi sebelumnya.

Selain menggantikan popok, jenis pekerjaan rumah yang juga banyak dilakukan oleh ayah milenial adalah menyiapkan makanan.

Lebih aktif di internet dan media sosial 

Gak cuma ibu, ayah milenial juga kerap mencari berbagai informasi seputar tips dalam mengasuh si kecil dari berbagai sumber.

Selain itu, ayah milenial juga kerap membagikan momen bersama anak di media sosial.

Bahkan menurut survei, sebanyak 81% orang tua milenial setidaknya pernah membagikan foto-foto anak di media sosial. 

Baca Juga: Tabiat Baby Issa Dipuji Usai Bikin Nikita Willy Melotot Gegara Lempar Barang, Ini Baru Bibit Gentleman!

Baca Juga: 3 Kesalahan dalam Mengasuh Anak yang Jarang Disadari, Nomor 1 Bahaya Banget Moms-Dads!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Lihat Sumber Artikel di GenPI

Konten Sindikasi: Artikel ini merupakan kerja sama HerStory dengan GenPI. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi artikel yang tayang di website ini menjadi tanggung jawab HerStory.

Oleh: Cherryn Lagustya