Menu

4 Cara Mendidik Anak yang Membuatnya Jadi Gak Mandiri, Moms Wajib Tahu!

03 Desember 2021 15:45 WIB
4 Cara Mendidik Anak yang Membuatnya Jadi Gak Mandiri, Moms Wajib Tahu!

Ilustrasi anak merasa takut karena kurang mandiri. (Pinterest/Freepik)

HerStory, Sukabumi —

Kemandirian anak tentunya menjadi salah satu pencapaian para orang tua. Bukan cuma bisa membantu orang tua nantinya, pribadi mandiri juga bisa menjadi tonggak kehidupannya. 

Namun hal tersebut hanya menjadi angan semata apabila Moms masih mendidiknya dengan cara kurang tepat. Bukannya menjadi mandiri, justru malah membentuk rasa takut padanya. 

Berikut ini 4 cara mendidik anak yang bisa membuatnya menjadi pribadi yang enggak mandiri, catat ya Moms!

1. Selalu Membandingkan

Alih-alih sebagai bentuk kritik agar ia mau untuk berkembang, selalu membandingkan dirinya dengan orang lain justru bisa merusak kepercayaan dirinya. 

2. Banyak Melarang

Sangat wajar jika orang tua selalu ingin melindungi anaknya dari berbagai masalah dan bahaya atau bahkan hal sepele karena bisa menghambat sesuatu hal.

Misalnya, melarang anak mencuci piring karena nanti bisa membuat lantai jadi basah dan kurang bersih. Alhasil Moms harus bekerja dua kali untuk membersihkannya. 

Sayangnya terlalu banyak melarang anak bisa membuatnya menjadi tak mandiri dan membentuk pribadi yang manja karena selalu dilindungi. Salah satu dampaknya, anak menjadi selalu bergantung pada orang lain karena tak bisa bertanggung jawab.

Baca Juga: Bisa Hambat Perkembangan Anak, Ini Gaya Parenting yang Sebaiknya Tak Dilakukan Moms dan Dads, Apa Ya?

Baca Juga: Putuskan Hidup Mandiri di Negeri Orang, Berapa Sih Biaya Hidup Lolly Anak Nikita Mirzani?

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Artikel Pilihan