Menu

Tips Aman untuk Ibu Hamil Saat Traveling Naik Mobil, Jangan Diabaikan Ya Moms!

31 Desember 2021 17:07 WIB
Tips Aman untuk Ibu Hamil Saat Traveling Naik Mobil, Jangan Diabaikan Ya Moms!

Ilustrasi Ibu hamil traveling menggunakan mobil (Freepik/Edited By HerStory)

HerStory, Bogor —

Moms, apakah kamu sedang hamil dan berencana melakukan liburan saat tahun baru?

Jika kamu hendak traveling bersama keluarga dengan menggunakan kendaraan pribadi seperti mobil, jangan lupa tetap perhatikan keamanan dan kesehatan kehamilan, ya.

Dikatakan Dokter Spesialis Kandungan & Kelahiran (Obstetrics & Gynaecology) dari Jakarta IVF, dr. Lucy Lisa, Sp.OG, KFER, M.Kes., sebenarnya tak masalah jika ibu hamil ingin bepergian atau liburan, asalkan sebelumnya sudah berkonsultasi dengan dokter kandungannya.

Kata dr. Lucy, selama kondisi si ibu sehat, traveling justru disarankan untuk membantu menjaga kesehatan psikis dan hati yang gembira. Namun, ada beberapa aturan yang perlu tetap Moms patuhi agar tetap aman.

“Sebenarnya, ibu hamil sendiri gak dilarang untuk melakukan perjalanan jauh, namun perlu memperhatikan beberapa hal dan harus berkonsultasi dengan dokter kandungan minimal seminggu sebelum membeli tiket atau melakukan perjalanan,” kata dr. Lucy, saat sesi InstaLive ‘Let’s Talk: Tips Aman dan Nyaman Traveling Saat Hamil’, sebagaimana dipantau HerStory, belum lama ini.

Saat melakukan perjalanan jauh dengan mobil, lanjut dr. Lucy, j angan lupa sebisa mungkin tetap perhatikan kondisi kehamilan. Sedia bekal camilan dan minum air putih secara teratur. Jika Moms ingin buang air kecil, upayakan tidak menahannya terlalu lama. Sedia juga tisu basah atau handuk bersih jika Moms harus buang air kecil di toilet umum, ya. Yang gak kalah penting, jangan lupa gunakan seat belt dan tetap cukupi kebutuhan istirahat.

Baca Juga: Kantor Pelayanan Pariwisata Taiwan Buka di Jakarta: Dukung Masyarakat Indonesia Traveling ke Taiwan!

Baca Juga: 5 Rekomendasi Tas Organizer Alat Mandi untuk Beauty yang Sering Traveling, Dijamin Gak Berantakan Lagi di Koper!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman:

Artikel Pilihan