Menu

Sederet Tips Membuat Ayam Bakar Madu yang Matang dan Bumbu Meresap Sampai ke Dalam

31 Desember 2021 19:14 WIB
Sederet Tips Membuat Ayam Bakar Madu yang Matang dan Bumbu Meresap Sampai ke Dalam

Ayam bakar. (Pinterest/Edited by HerStory)

HerStory, Bekasi —

Ayam bakar kerap disajikan saat perayaan malam tahun baru. Ayam dipilih karena dianggap mudah dikreasikan dan dibuat, apalagi bila ayam bakar tersebut bumbunya meresap to the bone alias sampai ke tulang. Pasti bikin ngiler!

Namun, untuk membuat ayam yang bumbunya luar dalam tersebut memang butuh trik tersendiri. Jika salah langkah yang ada ayam terasa hambar dan alot. Langsung aja yuk intip tips membuat ayam bakar yang bumbunya meresap sampai ke dalam.

Bila ayam diungkep

1. Pilihlah ayam kampung yang masih muda dan gak terlalu gemuk supaya ayam bisa matang dengan cepat.

2. Ayam wajib diungkep terlebih dahulu dalam bumbu yang sudah diracik, agar bumbunya bisa meresap sampai ke dalam.

3. Ungkep dengan api kecil agar bumbu meresap sempurna.

4. Hindari menusuk-nusuk ayam selama perebusan, ini bertujuan agar kaldu gak keluar.

5. Air rebusan jangan terlalu banyak, karena ayam terkadang mengeluarkan air.

6. Tunggu hingga air mengering.

Bila ayam gak diungkep

1. Memarkan ayam hingga cukup pipih atau kerat-kerat agar bumbu mudah meresap.

2. Supaya empuk, bisa menambahkan baking powder 

Penting untung mengoleskan kecap manis, madu, atau bumbu ungkep/ayam selama proses pembakaran.

Ayam pun siap dibakar! Selamat mencoba ya.

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Oleh: Cherryn Lagustya