Marissya Icha (Matamata.com/EditedByHerstory)
Marissya Icha, sahabat Vanessa Angel penuhi panggilan Kemensos terkait penggalangan donasi rumah Gala yang dilaporkan oleh Doddy Soedrajat belakangan ini. Dalam panggilan tersebut, Marissya Icha memberikan rincian donasi Gala Sky yang terkumpul Rp2,8 miliar.
Selain itu, ternyata ada juga orang yang mempertanyakan soal total uang yang sebenarnya. Pasalnya sempat beredar jumlah uang yang disalurkan buat membeli rumah Rp 2,4 miliar sementara nyatanya ada total Rp 2,8 miliar.
Rupanya kekurangan tersebut kata Marissya Icha disisakan kepada Yayasan bisa Bersama Gala untuk kebutuhan Gala Sky dalam operasional sehari-hari. Ia juga menyebut bahwa uang Rp 400 juta itu adalah hasil pemebrian Tom Liwafa dari penjualan buku.
"Karena temen-temen juga tahu kan ada donasi yang diberikan mas Tom , mas Tom itu membuat penggalangan dana menjual buku lalu laku Rp 400 juta setelah itu dimasukkan ke suatu tempat di Yayasan Bisa Bersama Gala setelah itu jadi Rp 2,8 m, saya mikir, kalau dipakai semua (buat rumah) Gala ke depannya kan perlu pendidikan kebutuhan bayar listrik suster sekolah, maka Rp 400 jutanya saya tinggalkan," jelasnya.
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.