Menu

Moms yang Punya Usaha Kuliner Kumpul! Gak Perlu Pakai Penglaris, Ini Lho Cara Agar Tempat Makanmu Ramai Pengunjung

25 Januari 2022 13:45 WIB
Moms yang Punya Usaha Kuliner Kumpul! Gak Perlu Pakai Penglaris, Ini Lho Cara Agar Tempat Makanmu Ramai Pengunjung

Resto Le Fuse (Facebook/Le Fuse)

HerStory, Jakarta —

Karena aktivitas yang super sibuk bisa membuat para ibu rumah tangga memutuskan untuk membeli makanan di luar. Hal ini juga bisa berguna untuk melepas penat karena kegiatan yang tak ada hentinya. Bukan cuma makan diluar, tak jarang para ibu rumah tangga yang sibuk itu juga memutuskan untuk membeli makanan dari luar kemudian memakan bersama di rumah makan.

Lalu, seperti apa warung, rumah makan atau restoran yang jadi incaran mereka? Apa syarat yang harus dipenuhi agar rumah makan ramai dikunjungi pembeli?

Berikut tujuh tips agar rumah makan laris manis dibanjiri pelanggan.

1. Tempatnya bersih

Mayoritas pembeli lebih terpikat pada rumah makan yang tempatnya bersih. Tempat duduknya tak kotor atau basah. Meja makannya juga bersih, tak ada bekas makanan pembeli sebelumnya. Begitu pun dengan kesediaan tempat cuci tangan dan air keran mengalir bersih, pasti dicari banyak pelanggan.

2. Penjual ramah

Penjual harus pasang muka ramah. Harus sering senyum. Jika penjual atau yang melayani suka cemberut dan sering marah kepada pembeli, maka dalam hitungan jam, para pelanggan akan lari dan pindah ke rumah makan lain.

3. Proses masaknya cepat

Pembeli suka mencari rumah makan yang proses masaknya cepat. Sebab, tak jarang pembeli yang masuk ke rumah makan sebab sudah sangat lapar dan ingin segera mengisi pertu. Jika proses masak terlalu lama, pembeli yang dari tadi menunggu dengan perut sangat lapar, akan menggerutu dan berjanji pada dirinya untuk tak kembali lagi.

4. Penyajian bagus

Sajian yang bagus dan unik, juga akan menarik pembeli. Semisal, mangkuk yang dipakai terbuat dari bahan yang jarang dipakai di rumah makan lain. Atau nasi disajikan di atas piring dengan berbentuk hati (love). Hal ini juga bisa mengundang pembeli-pembeli baru yang merasa penasaran. 

5. Harga murah

Secara umum, pembeli akan mengerubungi rumah makan yang harganya murah. Atau ada sesuatu yang digratiskan, seperti minuman es. Gratis minum es menjadi strategi untuk menambah daya tarik para pembeli, meskipun biasanya harga es dibebankan ke harga makanannya. 

6. Masakan lezat

Masakan yang terhidang nikmat, enak dan lezat, juga akan diminati pembeli. Jika pembeli awal merasa puas, maka ia akan kembali lagi. Dan tak menutup kemungkinan, saat ia kembali akan mengajak teman-temannya untuk menyicipi dan makan bersama makanan yang sudah dipromosikan sebagai rumah makan dengan makanan yang super nikmat dan lezat.

7. Lahan parkir luas

Jika pengunjung atau pembeli berombongan, maka mereka akan lebih memilih rumah makan yang menyediakan area parkir luas. Lebih-lebih di sekitar warung makan tersebut dilengkapi dengan sarana toilet, kamar mandi dan tempat salat, maka tak heran jika para pengunjung yang mengendarai mobil atau rombongan akan betah menikmati makanan di rumah makan tersebut.

Inilah tujuh tips agar rumah makan milikmu menjadi rumah makan yang paling diminati para pembeli. Silakan dipraktikkan. Selamat mencoba, Moms!

Baca Juga: Destinasi Kuliner GAFOY Hadir di Summarecon Mall Kelapa Gading, Kepoin Yuk Beauty!

Baca Juga: Sensasi Berbuka Puasa di Wyl's Kitchen Pakubuwono Bersama Orang Tersayang, Intip Yuk Suasananya!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Lihat Sumber Artikel di Suara.com

Konten Sindikasi: Artikel ini merupakan kerja sama HerStory dengan Suara.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi artikel yang tayang di website ini menjadi tanggung jawab HerStory.

Oleh: Azka Elfriza

Artikel Pilihan