Menu

Ini Kesalahan Saat Mencuci Wajah yang Sering Tak Disadari, Sepele Sih tapi Efeknya Ngeri!

09 Februari 2022 12:54 WIB
Ini Kesalahan Saat Mencuci Wajah yang Sering Tak Disadari, Sepele Sih tapi Efeknya Ngeri!

Ilustrasi cuci muka. (Freepik/wayhomestudio)

Lebih lanjut, dr. Kardiana mengingatkan pentingnya menjaga sawar kulit alias skin barrier dengan perawatan yang teratur agar fungsinya optimal.

Selain dilakukan secara rutin, kata dia, produk yang digunakan juga harus sesuai dengan jenis kulit. Nah, untuk memperbaiki skin barrier yang rusak, lanjut dia, sebaiknya gunakan skincare yang mengandung bahan aktif seperti Niacinamide, Ceramide, dan Vitamin C.

Menurut dr. Kardiana, Niacinamide adalah bahan aktif yang saat ini cukup ngehits dan sudah familiar di tengah masyarakat selama pandemi. Niacinamide atau dikenal sebagai nicotinamide, adalah salah satu zat turunan dari vitamin B3 (niacin).

“Niacinamide dikenal karena kemampuannya sebagai pendukung skin-barrier karena dapat membantu mengurangi inflamasi, meningkatkan kelembaban dan ketahanan kulit, memperbaiki warna kulit yang tidak rata atau kusam, dengan mengurangi pembentukan Melanin, dan menstimulasi regenerasi sel kulit baru,” tuturnya.

Sedangkan fungsi kandungan Ceramide, lanjut dr. Kardiana, adalah untuk memberikan kelembaban. Dimana, Ceramide akan menyatukan sel kulit dengan membentuk lapisan pelindung yang menjaga hilangnya kelembaban dan melindungi dari kerusakan.

“Ketika Niacinamide dan Ceramide disatukan maka hasilnya tentu diharapkan bisa menjadi lebih maksimal,” sambung dr. Kardiana.

“Sementara, vitamin C adalah salah satu komponen utama yang memang bisa membantu menghambat pembentukan pigmen. Jadi kalau kita kena panas matahari, dia menyentuh permukaan kulit kita, maka respon yang muncul adalah kulit kita akan meningkatkan pembentukan melanin. Nah kalau kita menggunakan vitamin C maka itu akan membantu menghambat pembentukan melanin,” pungkas dr. Kardiana.

Baca Juga: Gak Usah Bingung Hempas Kotoran di Wajah, Ini Lho 5 Langkah yang Harus Beauty Lakukan, Auto Bersih Sampai Pori-pori

Baca Juga: Belotero Revive, Solusi Perawatan Wajah yang Bikin Glowing Tanpa Ribet, Ini Alasannya Beauty!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman: