Menu

3 Ide Merayakan Anniversary Pernikahan, Sederhana Tapi Tetap Romantis dan Bermakna

23 Februari 2022 21:00 WIB
3 Ide Merayakan Anniversary Pernikahan, Sederhana Tapi Tetap Romantis dan Bermakna

Ilustrasi pasangan sedang melakukan babymoon (Freepik/Edited By HerStory)

HerStory, Bekasi —

Hari jadi pernikahan atau anniversary pernikahan menjadi momen yang nggak boleh dilupakan dan dilewatkan oleh pasangan suami istri. Ada banyak kegiatan dan hadiah menarik untuk merayakan hari bahagia tersebut.

Merayakan anniversary juga nggak harus mengeluarkan uang banyak dan mahal, kok. Melansir dari Bustle, berikt ide merayakan anniversary pernikahan sederhana tapi tetap romantis dan bermakna.

Jalan-jalan sambil bernostalgia

Kamu dan pasangan bisa mengunjungi tempat spesial dan bersejarah kalian seperti tempat pertama kali bertemu, kencan pertama, atau tempat favorit berdua. Dengan begitu, kalian bisa mengingat kembali kenangan yang bermakna dan menambah api romantisme di antara kalian.

Makan malam

Nikmati makan malam berdua, nggak harus ke restoran mewah lho. Kamu bisa menyiapkan makan malam di rumah saja dengan diiringi lagu romantis, lilin, dan kue tart.

Ke pantai

Kamu bisa mengajak pasangan ke pantai sore hari sambil menunggu matahari terbenam. Berjalan di tepi pantai, main ombak, dan kejar-kejaran bak drama Korea juga bisa membuat hari bahagia tambah bahagia.

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.