Menu

4 Hal yang Perlu Diketahui Seputar Hamil Lagi Usai Keguguran, Simak Ya!

25 Februari 2022 17:30 WIB
4 Hal yang Perlu Diketahui Seputar Hamil Lagi Usai Keguguran, Simak Ya!

Ilustrasi seorang wanita yang mendapati hasil tes pack negatif karena hamil anggur. (Freepik/lenblr)

HerStory, Bekasi —

Kehilangan bayi saat masih di dalam kandungan akan menjadi kejadian yang menyakitkan bagi seseorang, baik secara fisik maupun mental. Beberapa orang bahkan akan mengalami trauma setelah mengalami keguguran.

Mungkin beberapa orang akan merasa kesulitan dalam mencoba hamil kembali. Padahal, nggak ada yang perlu ditakutkan, selama Anda berusaha menjaga kesehatan dan keamanan janin selama kehamilan.

Dilansir dari timesofindia.com, berikut 4 hal yang perlu Anda ketahui jika seputar hamil setelah keguguran:

1. Seberapa cepat Anda bisa hamil?

Kehamilan akan menyebabkan beberapa perubahan hormon di wanita. Keguguran yang telah terjadi mungkin akan merugikan kesehatanmu.

Saat mencoba untuk hamil kembali setelah keguguran, sebaiknya Anda perlu menunggu beberapa bulan. Celah waktu ini sangat penting untuk pemulihan rahim dari keguguran. Tidak ada waktu yang pasti untukmu mencoba kembali, semuanya bergantung pada kapan Anda merasa siap.

Jangan lupa untuk memeriksa kepada dokter agar memastikan tidak ada masalah. Jika ada hal yang menakutkan dalam rahim, seperti bagian dari plasenta tertinggal atau kehilangan banyak darah, maka Anda harus menunggu lebih lama. Meskipun jika tidak ada risiko komplikasi, tunggu sampai emosimu menghilang.

Sebaiknya, tidak dianjurkan untuk melakukan seks setelah dua minggu keguguran untuk menghindari infeksi.

2. Apakah Anda sulit hamil setelah keguguran?

Hal yang normal jika Anda khawatir tentang kehamilan keduamu. Jika Anda melakukan upaya pencegahan, maka semuanya akan berjalan lancar. Kehamilan setelah keguguran tidak akan mudah dan akan lebih sulit daripada kehamilan normal.

Dalam sebuah penelitian, sekitar 70% wanita akan hamil kembali dalam periode 3 bulan setelah keguguran. Pada fase pemulihan, Anda perlu untuk memberikan perhatian ekstra untuk kesehatanmu dan mengatur penyebab dari keguguran.

Hal tersebut juga akan membantumu meningkatkan peluang kehamilan yang sehat.

Baca Juga: Bikin Khawatir, Ini 6 Arti Mimpi Keguguran di Toilet Padahal Sedang Tak Hamil, Pertanda Baik atau Buruk Ya?!

Baca Juga: Rezeki Nomplok! Ini 3 Zodiak yang Akan Hamil di Tahun 2024, Kamu Salah Satunya Bukan?

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Lihat Sumber Artikel di Suara.com

Konten Sindikasi: Artikel ini merupakan kerja sama HerStory dengan Suara.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi artikel yang tayang di website ini menjadi tanggung jawab HerStory.

Oleh: Cherryn Lagustya

Artikel Pilihan