Menu

3 Sumber Kekayaan Doni Salmanan, Crazy Rich Bandung Suami Dinan Fajrina yang Kini Ditahan

09 Maret 2022 07:50 WIB
3 Sumber Kekayaan Doni Salmanan, Crazy Rich Bandung Suami Dinan Fajrina yang Kini Ditahan

Doni Salmanan dan Dinan Fajrina (Instagram/dinanfajrina)

Akun Doni Salmanan diketahui menunjukkan aktivitas keseharian Doni dan hobinya di bidang otomotif. Doni yang bagi-bagi uang kepada pengemudi ojol pun diunggah lewat akun ini.

Di samping itu ada juga aktivitas keluarga Doni yang baru saja menikahi pujaan hatinya. Akun satu lagi yakni King Salmanan membahas aktivitas Doni dalam melakukan trading online. Di sana dia biasa membagikan tips agar sukses bermain saham. 

Trading Saham

Trading saham adalah lini bisnis Doni Salmanan yang diketahui menghasilkan pundi-pundi rupiah paling besar. Lewat aktivitas ini, Doni juga berhasil memperoleh penghasilan lebih tinggi daripada tukang parkir.

Trading dimulai Doni setelah mempelajarinya dari internet dengan modal Rp500.000. Beberapa instrumen trading pernah dia mainkan seperti cryptocurrency, saham, dan forex.

CEO Salmanan Group

Doni Salmanan juga merambah dunia bisnis dengan mendirikan perusahaan bernama Salmanan Group. Lini usahanya ada di bidang kedai kopi dan rokok elektrik. Usaha ini pun benar-benar dibangun Doni dari nol setelah dia mendapatkan keuntungan dari aktivitas trading. 

Baca Juga: Keuangan Masih Diatur Sang Ibunda, Ini Sumber Kekayaan Ayu Ting Ting dan Bisnis yang Makin Menjamur!

Baca Juga: Azriel Hermansyah Sering Dikira Penganguran, Ini 3 Gurita Bisnis dan Sumber Kekayaan Anak Kris Dayanti! Hartanya Gak Kaleng-kaleng...

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman:

Share Artikel:

Lihat Sumber Artikel di Suara.com

Konten Sindikasi: Artikel ini merupakan kerja sama HerStory dengan Suara.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi artikel yang tayang di website ini menjadi tanggung jawab HerStory.

Oleh: Witri Nasuha

Artikel Pilihan