Menu

Jarang Disadari, 3 Kebiasaan Orangtua Ini Bisa Menghambat Kreativitas Anak Lho

10 Maret 2022 16:10 WIB
Jarang Disadari, 3 Kebiasaan Orangtua Ini Bisa Menghambat Kreativitas Anak Lho

Ilustrasi si Kecil belajar melalui flashcard. (Unsplash/Stephen Andrews)

HerStory, Bekasi —

Banyak orangtua yang beranggapan jika kreativitas yang dimiliki seorang anak merupakan bawaan dari lahir. Padahal, kreativitas anak ialah keterampilan yang harus diasah dan orangtua tentu perlu membantunya.

Sebab itu, orangtua mempunyai peran penting dalam membangun kreativitas anak. Namun, tanpa disadari ada beberapa kebiasaan orangtua yang justru menghambat kreativitas anak. Apa sajakah kebiasaan itu?

Memberi jadwal terlalu padat

Nggak sedikit orang tua yang memberikan jadwal yang terlalu pada untuk anak seperti sekolah, les pelajaran, les bahasa Inggris, klub bela diri, dan mengerjakan PR. 

Hal itu kerap dilakukan guna mengembangkan potensi anak. Tapi sayangnya, orangtua sering lupa bahwa anak-anak bisa merasa bosan dan jadwal padat membuat anak lelah.

Sering memberikan janji

Beberapa orangtua seringkali memberikan janji pada anak seperti akan memberikannya hadiah, atau pergi jalan-jalan setelah anak belajar. Padahal, menurut penelitian menunjukkan hal tersebut malah menghambat eksplorasi dan imajinasi anak. 

Seorang anak yang terus menerus mendapatkan hal tersebut hanya akan mendorong dirinya melakukan berbagai usaha yang dibutuhkan untuk mendapatkan sebuah hadiah.

Nantinya hal tersebut justru akan membuat sang anak mudah merasa puas setelah mendapatkan hadiah dan enggak akan mendorong dirinya berjuang lebih jauh.

Membatasi pilihan anak

Orangtua sering membatasi pilihan anak dan hanya fokus dengan pilihan mereka. Hal itu justru membuat orangtua menjadi memaksa dan membatasi apa yang menjadi pilihan anak. 

Mulai sekarang, yuk Moms hindari tiga kebiasaan di atas.

Baca Juga: Suka Ngupil dan 4 Kebiasaan Buruk yang Sering Dilakukan Anak Ini Bisa Kebawa Sampai Dewasa, Gak Baik Juga Buat Kesehatan!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.