Menu

Rambut Kering Auto Minggat! 6 Bahan Alami Ini Ampuh Banget Dijadikan Masker Rambut, Cuss Lari ke Dapur Beauty!

21 Maret 2022 11:20 WIB
Rambut Kering Auto Minggat! 6 Bahan Alami Ini Ampuh Banget Dijadikan Masker Rambut, Cuss Lari ke Dapur Beauty!

Ilustrasi wanita yang kesal dengan rambutnya yang mengembang. (Freepik/master1305)

HerStory, Jakarta —

Masalah rambut kering kerap dialami oleh beberapa orang. Karena hal ini, rambut menjadi susah diatur, tak enak untuk dilihat, kusam, tak sehat, dan mudah rontok. Maka dari itu, untuk menjaganya agar tetap sehat dan ternutrisi ada beberapa cara untuk merawatnya dengan mudah lho!

Rambut kering dapat disebabkan oleh beberapa faktor seperti kurangnya gizi, paparan sinar matahari berlebih, penggunaan produk dan alat penata rambut yang terlalu sering, dan mencuci rambut berlebihan.

Untungnya, kamu dapat memperbaiki rambut kering dengan bahan-bahan yang mudah ditemukan di rumah. Dilansir dari laman medical news today, berikut 6 bahan alami untuk perawatan rambut kering.

Masker Minyak Kelapa

Minyak kelapa diketahui cukup efektif untuk membuat rambut lembap, tepat setelah dioleskan. Caranya, rebus daun kari dengan minyak kelapa selama 2-3 menit. Setelah itu, diamkan beberapa saat sampai dingin.

Setelah itu, oleskan campuran minyak kelapa dan daun kari secara menyeluruh ke rambut dan kulit kepala. Kemudian, tutup rambut dengan handuk hangat Diamkan beberapa saat dan bilas seperti biasa.

Gelatin

Plain gelatin merupakan salah satu sumber protein yang baik untuk rambut, Tak hanya membuatnya lembap, gelatin juga dapat menghasilkan rambut halus dan berkilau.

Cara membuat masker gelatin pun mudah. Campurkan 1 sendok makan gelatin dengan secangkir air hangat. Setelah itu, diamkan selama 5 menit sampai berubah tekstur menjadi agar-agar.

Selanjutnya, tambahkan 1 sendok teh cuka sari apel dan 6 tetes minyak esensial, lalu aduk secara merata. Oleskan ke seluruh permukaan rambut dan diamkan selama 10 menit sebelum dibilas dengan air hangat.

Baca Juga: Hempas Perawatan Mahal, Ini 5 Tips Hilangkan Bulu Kaki Secara Alami dan Murah Meriah! Mau Coba Gak Beauty?

Baca Juga: Rekomendasi 5 Bahan Alami yang Bisa Hempas Semua Masalah Rambut, Mulai dari Uban Sampai Rambut Kasar!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Lihat Sumber Artikel di Suara.com

Konten Sindikasi: Artikel ini merupakan kerja sama HerStory dengan Suara.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi artikel yang tayang di website ini menjadi tanggung jawab HerStory.

Oleh: Azka Elfriza