Menu

Beauty Sering Kesemutan? Yuk Kenali Penyebab dan Cara Mengatasinya

21 Maret 2022 19:20 WIB
Beauty Sering Kesemutan? Yuk Kenali Penyebab dan Cara Mengatasinya

Ilustrasi kaki kesemutan. (Pinterest/Freepik)

HerStory, Jakarta —

Kesemutan biasanya terjadi saat duduk terlalu lama dengan kaki menekuk ataupun tidur dengan menindih tangan. Kondisi ini akan berlangsung hanya beberapa menit saja dan tidak membahayakan.

Tapi, jika dialami secara terus-menerus, kesemutan bisa menjadi tanda atau gejala suatu penyakit, Moms. Lantas apa saja penyebab kesemutan? Berikut ulasannya.

Melansir MedlinePlus, Senin (21/3/2022), ada beberapa penyebab kesemutan, yaitu:

  • Tekanan atau cedera pada saraf
  • Kekurangan vitamin B1, B6, B12, atau asam folat
  • Kadar kalsium, kalium, atau natrium yang tidak normal
  • Racun yang dittemukan dalam makanan laut
  • Gigitan hewan, seperti serangga, tungau, dan kutu
  • Konsumsi alkohol dan atau tembakau

Tak hanya itu saja Moms, kesemutan juga disebabkan oleh penyakit-penyakit serius, seperti diabetes, HIV, kanker, dan Carpal Tunnel Syndrome. Oleh sebab itu, jangan abai jika Moms mengalami kesemutan secara terus-menerus.

Baca Juga: Duh, Ternyata Ini Beberapa Hal yang Bikin Kamu Kesemutan, Jangan Dibiarkan, Bisa Jadi Masalah Serius!

Baca Juga: Duh! Tangan Sering Kesemutan Bisa Jadi Tanda 4 Penyakit Ini Lho Beauty, Sudah Tahu Belum?

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.