Menu

Anti Repot, Ini Lho Produk Makeup Wudhu Friendly yang Gak Perlu Dihapus Sebelum Salat, Cuss Coba!

07 April 2022 08:30 WIB
Anti Repot, Ini Lho Produk Makeup Wudhu Friendly yang Gak Perlu Dihapus Sebelum Salat, Cuss Coba!

Ilustrasi wanita menggunakan makeup. (Unsplash/Radu Florin)

HerStory, Jakarta —

Makeup sudah seperti menjadi teman bagi wanita karena kemanapun pasti selalu dipakai demi pemanpilan yang memukau. Banyak sekali produk makeup yang bisa ditemui di pasaran maupun toko ternama. Nah ternyata, ada juga lho brand makeup yang turut merilis produk yang wudhu friendly untuk para wanita muslim.

Selain menyesuaikan dengan tone warna kulit, wanita muslimah juga harus lebih selektif untuk memilih makeup wudhu friendly supaya tak perlu repot menghapus riasan saat akan wudhu.

Perlu diketahui bahwa beberapa produk makeup dapat mencegah air meresap ke dalam pori-pori kulit sehingga membuat wudhu tak sah. Dilansir dari berbagai sumber, berikut 5 produk makeup wudhu friendly yang patut dicoba.

Nameera Naturally Luminous BB Cushion

BB Cushion berfungsi untuk menyamarkan imperfection pada kulit wajah dengan cara yang natural dan lebih ringan dibandingkan foundation. Produk BB cushion Nameera Beauty sendiri terdiri atas tiga pilihan warna yaitu nude, light beige, dan medium golden.

Selain itu, kamu juga tak perlu menghapusnya saat akan berwudhu. Sebab, kosmetik satu ini diklaim sudah wudhu friendly.

Make Up For Ever Water Blend Foundation

Jika kamu ingin menghadiri sebuah acara yang lebih formal, foundation satu ini mungkin bisa menjadi pilihan karena sudah wudhu friendly.

Meskipun harganya terbilang cukup mahal, kamu tak akan kecewa karena makeup satu ini juga dilengkapi pro Vitamin B5 untuk menjaga kulit tetap terhidrasi. Hasil akhir yang didapatkan kan pun terlihat matte dan tak mudah pudar.

Baca Juga: Makin Stunning! Ini 3 Rekomendasi Primer yang Bikin Makeup Kondangan Nempel Seharian, Anti Geser dan Luntur Deh!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Lihat Sumber Artikel di Suara.com

Konten Sindikasi: Artikel ini merupakan kerja sama HerStory dengan Suara.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi artikel yang tayang di website ini menjadi tanggung jawab HerStory.

Oleh: Azka Elfriza