Menu

Jangan Takut Gemuk, Ini Tips Jitu Biar Badan Gak Makin Lebar Usai Lebaran, Catat Ya!

03 Mei 2022 10:20 WIB
Jangan Takut Gemuk, Ini Tips Jitu Biar Badan Gak Makin Lebar Usai Lebaran, Catat Ya!

Ilustrasi berat badan belum turun setelah melahirkan. (Freepik/jcomp)

HerStory, Jakarta —

Saat Hari Raya Idulfitri atau hari lebaran tentu banyak santapan makanan yang menggugah selera. mulai dari ketupat, opor ayam, semur, hingga rendang.

Makanya, enggak sedikit orang yang takut berat badannya naik setelah lebaran karena banyak menyantap hidangan lebaran yang lezat.

Melansir Antara, hal tersebut ternyata normal terjadi. Kondisi tersebut dikonfirmasi dalam penelitian oleh Syam, dkk yang diterbitkan dalam Int J Endocrinol Metab pada 2016.

Selama berpuasa Ramadan, beberapa orang mengalami penurunan berat badan yang bermakna. Massa lemak tubuh mereka juga akan menurun secara bermakna. Namun, 4-5 minggu setelah Ramadan, berat badan dan komposisi tubuh akan kembali seperti semula.

Meskipun begitu, Dokter Spesialis Gizi Klinik Juwalita Surapsari dari IDI menegaskan kamu boleh menikmati hidangan khas Lebaran. Setelah dua hari, kamu harus langsung kembali kepada pola makan sehat.

“Makan berlebih selama dua hari enggak akan menyebabkan berat badan kamu naik secara drastis,” ujarnya.

Baca Juga: Cocok untuk Diet Usai Lebaran, Ini Resep Makanan Vegetarian yang Cocok untuk Dikonsumsi Setiap Hari, Sehat dan Mudah Dibuat Lho!

Baca Juga: Kalap Makan saat Lebaran, Ini Tips Cegah Gula Darah Melejit untuk Penderita Diabetes, Kamu Wajib Tahu!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Lihat Sumber Artikel di GenPI

Konten Sindikasi: Artikel ini merupakan kerja sama HerStory dengan GenPI. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi artikel yang tayang di website ini menjadi tanggung jawab HerStory.

Oleh: Tasha Rainita