Menu

Olahraga Lari Pagi Bikin Berat Badan Naik? Intip Faktanya!

19 Mei 2022 09:45 WIB
Olahraga Lari Pagi Bikin Berat Badan Naik? Intip Faktanya!

Seorang wanita yang sedang berlari (Unsplash/Danni Marroquin)

HerStory, Bandung —

Olahraga sering kali diidentikan dengan aktivitas yang bisa membuat berat badan turun. Namun, ternyata, tak banyak yang tahu bahwa terdapat beberapa jenis olahraga yang bisa membantu menaikkan berat badan.

Misalnya, lari di pagi hari. Aktivitas ini sering kali diketahui akan membuat turunnya berat badan. Namun, justru ini sebaliknya. Simak penjelasannya berikut, dikutip dari berbagai sumber, Kamis (19/5/2022).

Lari di pagi hari dipercaya bisa meningkatkan metabolisme seseorang. Dengan demikian, ini akan menghasilkan penambahan massa otot pada tubuh. Menurut Journal of Sports Medicine dan Physical Fitness, jogging bisa membantu kamu meningkatkan nafsu makan, lho, Beauty.

Hal ini dikarenakan jogging bisa merangsang nafsu makan sehingga seseorang yang biasanya memiliki nafsu makan yang kurang bisa makan lebih banyak. Olahraga ini memang cocok untuk kamu yang ingin menaikkan berat badan.

Jenis Olahraga Lainnya untuk Menaikkan Berat Badan

Berbagai olahraga berikut ini bisa membuat berat badan kamu naik karena adanya peningkatan massa otot.

1. Push up

Kamu hanya perlu menghadap ke lantai, kemudian letakkan kedua tangan di sebelah badan. Setelah itu, Anda bisa mengangkat berat tubuh menggunakan kedua tangan.

Namun ingat, jaga postur tubuh agar punggung dan kaki tetap lurus. Dengan begitu, manfaat push up untuk menaikkan berat badan akan terasa lebih maksimal.

Baca Juga: Selain Olahraga, Gimana Sih Cara Jaga Daya Tahan Tubuh saat Puasa Agar Gak Mudah Sakit? Catat Ya Moms!

Baca Juga: Olla Ramlan Panen Nyinyiran, Momen Jogging Pakai Legging Disebut Mirip Nenek-nenek: Berpakaian tapi Telanjang!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.