Ilustrasi virus corona mengintai manusia. (Pixabay/Tumisu)
Flu Singapura menjadi perbincangan di berbagai media sosial. Flu Singapura ini mudah menyerang dan menular pada anak-anak yang berusia 5 hingga 10 tahun, meskipun dari kabar yang beredar, flu ini juga bisa menjangkiti orang dewasa.
Flu Singapura merupakan penyakit yang diakibatkan karena infeksi virus bernama Coxsackievirus A16 dan Coxsackievirus A6, yaitu jenis virus yang termasuk kelompok Enterovirus 71.
Gejala awal yang paling sering muncul adalah timbulnya sariawan di mulut, hingga luka lepuh di kulit. Dalam istilah media, kondisi tersebut disebut sebagai penyakit tangan, kaki, dan mulut. (hand, foot, and mouth disease).
Virus Hendra (HeV) merupakan zoonosis atau penyakit yang dapat ditularkan dari hewan ke manusia. Kelelawar buah telah dideteksi sebagai inang virus.
Sebelumnya pada tahun 1994 dan 2016, virus Hendra sempat muncul. Setelah laman menghilang, virus ini kembali ditemukan oleh peneliti dari Griffith University, Australia.
Ada beberapa gejala yang muncul akibat virus Hendra dan perlu diwaspadai, yaitu, demam, batuk, flu, sakit tenggorokan, dan kelelahan.
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.