Menu

Resep Tom Yum Ala MPASI, untuk Anak Usia 10 Bulan, Yuk Mulai Masak Moms!

02 Juni 2022 16:00 WIB
Resep Tom Yum Ala MPASI, untuk Anak Usia 10 Bulan, Yuk Mulai Masak Moms!

MPASI Tom Yum (Yummy.Id)

HerStory, Tangerang —

Tom Yum biasanya disajikan untuk orang dewasa karena rasanya yang cenderung asam pedas. Namun tak juga untuk orang dewasa, tom yum juga bisa lho disajikan untuk anak-anak termasuk untuk menu Mpasi.

Nah pada resep tom yum kali ini, karena ditujukan untuk anak yang sedang MPASI. Maka untuk resepnya juga berbeda, seperti cabai dan beberapa bahan yang nggak dipakai. Tapi rasanya tetap segar dan nikmat untuk si kecil.

Yuk simak resep selengkapnya di bawah ini dari Cookpad.com

MPASI Tom Yum

Bahan:

  • 6 ekor udang
  • 1 bungus tempe
  • 1 ruas wortel
  • 1/4 buah tomat
  • 1 sdm tauge
  • 2 siung bawang putih
  • 1 lembar daun jeruk
  • 1 lembar daun salam
  • 1 ruas sereh
  • 1 cup unsalted butter
  • 250 ml air matang
  • Secukupnya kaldu bubuk

Cara membuat:

  1. Lelehkan unsalted butter, masukan bawang putih yang sudah dicincang
  2. Masukan daun jeruk, daun salam dan sereh, tumis hingga harum
  3. Masukan udang, setelah setelah berubah warna masukan air
  4. Masukan tempe, wortel dan tomat, tunggu hingga mendidih
  5. Masukan tauge, lalu lambahkan kaldu bubuk
  6. Pastikan semua ahan matang, sesuaikan tesktur dan sajikan bersama carbo

Moms untuk mencari berbagai resep makanan, minuman atau menu MPASI di HerStory sudah banyak referensi untuk moms di rumah. Selamat mencoba ya moms!

Baca Juga: Cegah Obesitas Anak, Ternyata Peran MPASI untuk Jadi Fondasi Kesehatan Si Kecil Penting Banget Lho Moms! Simak Yuk

Baca Juga: Deretan Bahaya Memberikan MPASI Terlalu Cepat dan Terlalu Lambat, Pastikan Waktu ya Moms!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.