Mengukur lingkar perut. (pinterest/freepik)
Umumnya, wanita mulai memasuki masa menopause saat usia 50 tahun. Hal ini menyebabkan metabolisme wanita mengalami perlambatan yang akhirnya berdampak pada bertambahnya berat badan.
Namun, jangan khawatir Moms. Terdapat jenis diet yang bisa membantu menjaga berat badan tetap seimbang. Berikut adalah diet yang disarankan bagi wanita yang mulai mengalami menopause, dilansir dari Times of India, Selasa (7/6/2022).
Metode diet ini dilakukan dengan banyak mengonsumsi ikan, buah-buahan, sayuran, biji-bijian, kacang-kacangan dan minyak zaitun.
Mengonsumsi daging hanyalah seminggu sekali, sepertiga dari diet ini terdiri dari lemak, namun rendah lemak jening tidak lebih dari 8 persen dari total kalori harian.
Berdasarkan penelitian, diet ini bisa membuat pelakunya panjang umur, karena bisa mengurangi risiko diabetes tipe 2 dan penyakit jantung, dan mempertahankan berat badan yang sehat.
Diet ini bertujuan menurunkan hipertensi atau tekanan darah tinggi. Mengingat saat menopause risiko sakit jantung dan tekanan darah tinggi meningkat drastis.
Pola makan dalam diet ini yaitu makanan yang tinggi kalsium, kalium dan magnesium yang terkenal baik untuk menekan hipertensi. Contoh makanannya seperti sayuran, buah, susu rendah lemak, biji-bijian, kacang-kacangan ikan hingga unggas.
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.