Menu

Gandeng CCFI dan ASPPUK, Tokopedia Dorong Kontribusi Ribuan UMKM Lewat Kolaborasi untuk Perempuan Wirausaha Tangguh dan Kreatif

09 September 2020 12:56 WIB
Gandeng CCFI dan ASPPUK, Tokopedia Dorong Kontribusi Ribuan UMKM Lewat Kolaborasi untuk Perempuan Wirausaha Tangguh dan Kreatif

Tokopedia bersama Coca-Cola Foundation Indonesia (CCFI) dan Asosiasi Perempuan Pengusaha Usaha Kecil (ASPPUK) berkolaborasi memberdayakan ribuan pegiat UMKM. (Press Release/Tokopedia)

Kolaborasi ini merupakan bagian dari upaya Global Program 5by20 The Coca-Cola Company yang menargetkan pemberdayaan ekonomi melalui peningkatan kemampuan dari 5 juta pengusaha perempuan pada tahun 2020. 5by20 berfokus membantu wirausaha perempuan di seluruh rantai nilai Coca-Cola, meliputi produsen, pemasok, distributor, pengecer, pendaur ulang, dan pengrajin pertanian - mengatasi tantangan saat membangun dan mengembangkan bisnisnya.

Dengan menyediakan akses ke keterampilan bisnis, layanan keuangan, aset dan jaringan dukungan rekan kerja dan mentor, 5by20 membantu perempuan sukses sebagai wirausaha, sekaligus membantu menciptakan komunitas yang berkelanjutan

Program Pemberdayaan UMKM ‘Perempuan Wirausaha Tangguh dan Kreatif’ sudah dijalankan sejak bulan Desember 2019, di tahap awal dilakukan assessment dan pengorganisasian para perempuan pengusaha mikro. Pada bulan Februari 2020, tahap kedua dimulai dengan pelatihan bagi para mentor, setelah itu baru masuk ke dalam pelatihan terhadap 2.140 perempuan dan difabel. Setelah pelatihan dilakukan maka akan dipilih 750 perempuan pengusaha mikro serta 75 pengusaha difabel untuk didampingi hingga akhir tahun.

Baca Juga: Lebaran Sudah di Depan, Tokopedia Spill 5 Tips Mudik yang Aman dan Nyaman, Apa Saja ya?

Baca Juga: Harganya Cuma Sejutaan, Intip Yuk 5 Rekomendasi Furnitur Lokal di Tokopedia, Moms Pasti Suka Nih!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman:

Share Artikel:

Oleh: Nada Saffana