Menu

Pandemi Belum Berakhir, Pakar Sarankan Hal Penting Ini Jika Hendak Ajak Anak Liburan Moms, Jangan Disepelein Ya!

29 Juni 2022 20:32 WIB
Pandemi Belum Berakhir, Pakar Sarankan Hal Penting Ini Jika Hendak Ajak Anak Liburan Moms, Jangan Disepelein Ya!

Ilustrasi liburan bersama anak. (The Daily Meal/Edited By HerStory)

HerStory, Bogor —

Moms, libur sekolah telah tiba. Namun sayang, liburan kali ini berbarengan dengan peningkatkan kasus harian Covid-19. Hal ini juga diikuti dengan peningkatan kasus dan perawatan akibat Covid-19 pada anak-anak. Belum lagi tantangan kesehatan lainnya yang bermunculan akhir-akhir ini seperti hepatitis akut yang menimpa anak-anak. Lantas apa saja yang harus menjadi pertimbangan dan perhatian bagi orangtua agar kesehatan anak-anak terjaga selama masa libur sekolah?

Terkait hal itu, Dr. dr. Retno Asti Werdhani, M.Epid, Tim Pemberdayaan Masyarakat Bidang Dukungan Darurat Kesehatan Satgas Penanganan Covid-19, menuturkan bahwa ada beberapa poin yang perlu diperhatikan orang tua sebelum mengajak anak-anak liburan.

Pertama, dr. Asti, panggilan akrabnya, mengimbau agar orang tua memastikan kondisi seluruh anggota keluarga dalam kondisi sehat dan fit. Pasalnya, kata dr. Asti, anak adalah satu populasi yang rentan karena imunnya belum sebagus orang dewas. Terlebih jika anak yang hendak berlibur tersebut usianya kurang dari 5 tahun, yang mana kita tahu bahwa saat ini ia belum mendapatkan vaksinasi Covid-19.

“Sebagai orang dewasa yang ada di sekitar anak, maka dia harus menjadi pendamping khususnya. Terlebih jika anak itu umurnya kurang dari 5 tahun, maka pendampingnya harus dalam kondisi yang fit. Karena tadi seperti yang saya bilang, anak-anak itu respons imunnya masih lemah dibandingkan kita yang dewasa. Apalagi kebijakan vaksinasi Covidnya memang belum ada untuk anak-anak di bawah usia 5 tahun,” tutur dr. Asti, dalam talkshow "Liburan Sehat, Anak Aman Covid-19", yang digelar secara virtual, Rabu (29/6/2022).

Kedua, hal yang harus diperhatikan lainnya adalah pastikan pula tempat liburan yang dituju sudah menerapkan protokol kesehatan Covid-19 dan sudah memiliki sertifikat CHSE.

“Orang tua juga perlu membuat rencana dalam memilih hotel tempat menginap dengan fasilitas yang sudah menerapkan pula protokol Covid-19,” imbuh dr. Asti.

Kemudian, Ketua Departemen Ilmu Kedokteran Komunitas FKUI ini pun mengingatkan agar orang-orang dewasa yang ikut serta dalam liburan sudah mendapat vaksin dosis lengkap atau booster. Jika belum vaksin lengkap, pastikan melakukan swab PCR atau antigen kecuali.

“Untuk proteksi diri, jadi yang mau pergi liburan pastikan dulu status kesehatannya fit dan sudah divaksin booster, jika belum segera vaksin booster. Jangan pergi kalau orang dewasa belum booster,” tegas dr. Asti.

Baca Juga: Dukung Program Indonesia Bebas Covid-19, Kimia Farma Apotek Gelar Vaksinasi Booster Gratis, Cek Tanggal dan Mekanismenya di Sini Beauty!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.