Menu

Penderitra Diabetes Wajib Makan Buncis, Khasiatnya Topcer Moms!

04 Juli 2022 19:55 WIB
Penderitra Diabetes Wajib Makan Buncis, Khasiatnya Topcer Moms!

Buncis. (iStock/Edited by HerStory)

HerStory, Jakarta —

Apakah Moms didiagnosa mengidap diabetes? Jika Moms mengidap penyakit satu ini, maka Moms gak bisa makan sembarangan. Pasalnya ada beberapa makanan yang justru memperburuk penyakit diabetes.

Moms, harus menjalani pola hidup sehat agar kadar gula darah tetap normal. Nah, salah satu cara yang bisa Moms lakukan yaitu mengutamakan asupan makanan bernutrisi saat memiliki diabetes.

Nah, kabarnya, buncis menjadi slaah satu jenis sayuran yang bisa membantu mengendalikan gula darah. Ini karena buncis memiliki indeks glikemik yang rendah yakni kurang dari 55.

Artinya, konsumsi sayuran ini tidak mudah meningkatkan kadar gula darah dengan cepat. Manfaat buncis untuk diabetes disebabkan oleh kandungan serar yang terdapat dalam buncis.

Makanan dengan kandungan serat tinggi memerlukan waktu lebih lama untuk dicerna oleh tubuh sehingga tidak langsung menimbulkan peningkatan gula darah secara drastis.

Di dalam juga buncis terdapat kandungan serat, vitamin, dan mineral. American Diabetes Association menyatakan bahwa kacang-kacangan dapat menjaga kosentrasi glukosa di dalam darah lebih baik dibandingan makanan bertepung.

Oleh karena itu, konsumsi buncis cukup aman untuk orang yang memiliki gula darah tinggi. 

Baca Juga: Tips Puasa Penderita Diabetes yang Wajib Dipahami, Jangan Sampai Disepelekan!

Baca Juga: Penderita Diabetes Pasti Girang! Ini Resep Sarapan Praktis dan Sehat, Wajib Banget Dicoba!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Artikel Pilihan