Menu

Resep Keripik Pisang Renyah dan Gurih, Bahannya Cuma 3 Doang Moms!

26 Juli 2022 14:00 WIB
Resep Keripik Pisang Renyah dan Gurih, Bahannya Cuma 3 Doang Moms!

Keripik Pisang (Sumber/Resep Koki)

HerStory, Medan —

Keripik pisang merupakan salah satu camilan favorit banyak orang. Tekstur renyah dan rasa gurihnya membuat nagih serta cocok dikonsumsi kapan saja.

Ternyata, Moms dapat membuat olahan pisang ini di rumah, lho. Rasanya juga dapat disesuaikan dengan dengan selera, baik itu manis, asin, pedas, original, hingga coklat.

Nah, kira-kira bagaimana cara membuat camilan yang satu ini? Yuk, simak resep keripik pisang selengkapnya dalam artikel berikut ini, Moms.

Bahan-bahan:

  • Pisang kepok

  • 3 sendok makan soda kue

  • Pewarna makanan (opsional)

Cara membuat keripik pisang renyah:

  1. Pertama, kupas bersih pisang kepok dari kulitnya, gunakan sarung tangan supaya tidak terkena getah.

  2. Setelah itu, iris tipis pisang dengan bantuan alat. Pastikan bahwa pisang yang teriris langsung terendam air supaya kualitasnya terjaga, getahnya mudah bersih, dan tidak hancur saat digoreng.

  3. Aduk sebentar pisang yang ada di dalam air untuk memastikan getahnya hanyut lalu angkat pisang untuk ditiriskan.

  4. Setelah itu, larutkan 3 sendok makan soda kue ke dalam kurang lebih 2 liter air bersih lalu tambahkan sedikit pewarna makanan kuning. Aduk sampai air berubah warna.

  5. Selanjutnya, masukkan pisang yang sudah diiris-iris ke dalam air soda kue dan pewarna, aduk sebentar supaya warnanya merata dan rendam kurang lebih 10 menit, angkat lalu tiriskan pisang.

  6. Setelah itu, goreng pisang dengan minyak panas, pastikan untuk terus mengaduk supaya pisang dapat matang merata.

  7. Jika pisang sudah mulai berubah warna dan teksturnya mengeras, waktunya keripik pisang diangkat.

  8. Keripik pisang siap disajikan.

Itu dia cara membuat keripik pisang renyah yang simple. Jenis pisang juga dapat disesuaikan dengan bahan yang ada di dapur, kok. Setelah selesai menggoreng, jangan lupa simpan camilan ini di wadah yang kedap udara, ya.

Baca Juga: Mumpung Libur, Yuk Moms Bikin Seblak Rafael di Rumah, Gampang Bikinnya Lho!

Baca Juga: Resep Kue Nastar yang Lembut dan Lumer di Mulut, Cusss Bikin Moms Sebelum Lebaran

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Artikel Pilihan