Menu

Jangan Sepelekan, Kurang Makan Buah Beresiko Kanker Usus! Segini Ternyata Takaran dan Jenis Buah yang Sebaiknya Dikonsumsi Menurut Ahli Gizi

02 Agustus 2022 19:29 WIB
Jangan Sepelekan, Kurang Makan Buah Beresiko Kanker Usus! Segini Ternyata Takaran dan Jenis Buah yang Sebaiknya Dikonsumsi Menurut Ahli Gizi

Ahli Gizi Klinik, dr. Diana F. Suganda, M.Kes, SpGK.

HerStory, Jakarta —

Beauty, apa kamu termasuk penggemar buah-buahan? Perlu kamu ketahui, Kementerian Kesehatan (Kemenkes) mencatat bahwa masyarakat Indonesia belum rutin konsumsi buah setiap hari, lho. Padahal dalam panduan makan Isi Piringku yang dikeluarkan Kemenkes, buah dan sayur mendominasi setengah porsi dari konsumsi makanan.

Kemenkes juga mengimbau orang dewasa sebaiknya mengonsumsi buah sebanyak 400-600 gram per hari sebagai sumber serat, vitamin, dan mineral.

Hal tersebut pun dibenarkan oleh Ahli Gizi Klinik, dr. Diana F. Suganda, M.Kes, SpGK. Menurut dr. Diana, konsumsi buah yang dianjurkan adalah minimal dua hingga tiga porsi sehari, untuk memenuhi asupan mikronutrien yang diperlukan tubuh.

“Porsi tersebut berlaku baik untuk orang dewasa maupun anak-anak. Untuk porsi buah anak di atas lima tahun, hampir sama kayak dewasa. Jadi kalau makan apel, ya apel satu porsi. Kalau mau apel sama pir, boleh, separuh-separuh. Untuk anak pun dua sampai tiga porsi sehari, sama," beber dr. Diana, saat sesi konferensi pers kampanye #AyoMinumBuah bersama Buavita, di Lucy In The Sky, di kawasan SCBD, Jakarta, kemarin.

“Kombinasikan pula jenis buahnya agar nutrisi yang didapat semakin seimbang, idealnya 3-4 macam,” sambung dr. Diana.

Lebih lanjut, dr. Diana juga menuturkan bahwa takaran porsi buah menurut Badan Kesehatan Dunia (World Health Organization/WHO) adalah setidaknya 50 gram. Jadi dalam sehari, kamu dapat mengonsumsi 150 gram buah, Beauty.

"Untuk porsi, misal jeruk, ya satu jeruk. Jambu, satu jambu. Tapi kalau buah yang besar, kita makan pepaya, melon, semangka, itu kira-kira satu slice kayak di tukang buah," imbuh Diana.

Baca Juga: Resep Nature's Cereal untuk Camilan di Siang Hari, Semua Bahannya dari Buah-buahan, Dijamin Menyehatkan dan Menyegarkan

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.