Menu

Resep Roti Panggang Isi Apel, Pas Buat Camilan Teman Minum Teh Sore-sore

28 September 2020 15:50 WIB
Resep Roti Panggang Isi Apel, Pas Buat Camilan Teman Minum Teh Sore-sore

Roti panggang isi apel. (dapurkobe.co.id/Edited by Herstory)

HerStory, Bogor —

Beauty, sore-sore gini enaknya nyantai sambil minum teh ditemani camilan favoritmu. Cobain yuk resep Roti Panggang Isi Apel. Kreasi roti panggang yang satu ini beda dari biasanya, lho!

Perpaduan antara roti tawar gandum, potongan buah apel, kismis dan kayu manis bubuk dijamin bikin kamu ketagihan deh. Melansir dari dapurkobe.co.id, Senin (28/9/2020) yuk ikuti cara bikinnya!

Bahan-bahan

  • 100 ml susu plain
  • 2 sendok makan gula pasir
  • 1 bungkus tepung crispy
  • 1 butir telur
  • 1 sendok makan mentega cair
  • 3 lembar roti tawar gandum
  • 1 buah apel (dipotong tipis)
  • 50 gr kismis
  • 1/2 sendok teh kayu manis bubuk

Cara membuat

  1. Campur susu, gula dan 4 sendok makan tepung crispy. Masukkan telur dan mentega cair. Aduk rata hingga larut, sisihkan.
  2. Celupkan roti tawar gandum ke dalam adonan. Angkat dan taruh di atas loyang yang sudah diolesi mentega.
  3. Taruh irisan apel, kismis dan taburi kayu manis bubuk di atas roti. Tutup kembali dengan roti yang sudah dicelupkan ke dalam adonan.
  4. Tuang sisa adonan di atas roti. Panggang dengan suhu 150 derajat celcius selama kurang lebih 25 menit.
  5. Angkat dan sajikan Roti Panggang Isi Apel sebagai camilan.

Baca Juga: Pecinta Es Krim Ayo Merapat! Intip 5 Menu Eksklusif di Magnum Pleasure Experience Hasil Kolaborasi Chef Reynold, UNION, dan Magnum

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.