Angga Wijaya dan Dewi Perssik (Instagram/anggawijaya88)
"Kalau nggak salah Rp3 miliaran, itu buat dia. Enam bulan lalu loh aku pesan. Tapi kok kejadiannya sekarang sudah cerai," ujarnya.
Bingung harus berbuat apa dengan mobil yang sudah disiapkan untuk hadiah Angga Wijaya, Dewi Perssik akhirnya memilih memakai sendiri kendaraan tersebut.
"Ya sudah, mobilnya saya pakai sendiri," kata wanita yang biasa disapa Depe.
Meski di sisi lain, Dewi Perssik sebenarnya tak terlalu membutuhkan mobil mewah seperti yang ia persiapkan untuk Angga Wijaya.
"Sebenarnya saya nggak mau beli gitu-gitu, sayang. Mending beli mobil biasa. Untuk apa juga kan? Yang penting saya sudah sampai. Bukan untuk gaya-gayaan juga," kata Dewi Perssik.
"Saya mah sampai mobil tidur, nggak nyetir sendiri. Ngapain juga kan beli mobil Rp3 miliar bukan aku yang nyetir? Tapi ya sudah," ujarnya lagi.
Diberitakan sebelumnya, Angga Wijaya mengajukan permohonan talak cerai dari Dewi Perssik ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan pada 20 Juni 2022. Dalam berkas yang terdaftar, Angga menyebut faktor perbedaan prinsip sebagai alasan ingin pisah dari Dewi.
Sementara saat hadir di tayangan Rumpi Trans TV pada 1 Agustus 2022, Angga Wijaya menerangkan bahwa dia lelah dengan tudingan Dewi Perssik yang menyebutnya tak bisa tanggung jawab sebagai suami.
Dewi Perssik sendiri merespon pernyataan Angga Wijaya dengan cerita yang tak kalah menohok. Ia menyebut sang mantan manajer sering mengambil uang tanpa izin selama mereka berumah tangga.
Oleh Pengadilan Agama Jakarta Selatan, permohonan talak cerai Angga Wijaya terhadap Dewi Perssik dikabulkan pada 1 Agustus 2022. Bila kedua pihak menerima hasil putusan, agenda sidang berlanjut ke pengucapan ikrar talak oleh Angga di depan hakim.
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.