Menu

Putri Delina 'Tumbang' Gegara Keracunan Kimchi, Apakah Makanan Asal Korea Ini Bagus untuk Kesehatan?

08 Agustus 2022 19:05 WIB
Putri Delina 'Tumbang' Gegara Keracunan Kimchi, Apakah Makanan Asal Korea Ini Bagus untuk Kesehatan?

Putri Delina (Instagram/putridelinaa)

HerStory, Jakarta —

Beberapa waktu lalu, anak perempuan Sule, Putri Delina dikabarkan 'tumbang' gegera mengonsumsi kimchi. Pasalnya, kimchi yang dikonsumsi Putri Delina sudah kadaluarsa sehingga membuatnya sakit perut hingga jatuh sakit.

Padahal, kuliner khas negeri gingseng ini memiliki banyak manfaat untuk kesehatan lho Moms. Langsung aja yuk simak penjelasan di bawah ini.

1. Membantu pencernaan

Kimchi juga merupakan makanan fermentasi dan sumber probiotik yang baik. Ini mengandung bakteri lactobacillus yang juga ada dalam yogurt dan produk susu fermentasi.

Mengonsumsi bakteri baik membantu pencernaan dan juga dapat meringankan gejala masalah pencernaan seperti peradangan, IBS, dan sebagainya. Secara keseluruhan, ini adalah makanan yang baik untuk kesehatan usus, jadi makanlah kimchi dan jaga perut tetap sehat, ya Beauty.

2. Baik untuk sistem kekebalan tubuh

Berbagai penelitian menunjukkan bahwa makan kimchi dapat membantu Anda meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Ini karena kimchi mengandung bakteri baik yang dapat membantu melawan peradangan dan memperkuat sistem kekebalan tubuh. 

Selain itu, kimchi mengandung Vitamin C yang banyak membantu dalam meningkatkan kesehatan kekebalan tubuh. 

3. Menjaga kesehatan jantung 

Kimchi disiapkan dengan bahan-bahan seperti jahe, bawang putih, dan cabai merah, yang semuanya kaya akan antioksidan. Antioksidan membantu melindungi kita dari penyakit kronis seperti penyakit kesehatan. 

Selain itu, kimchi juga membantu mendukung kadar kolesterol yang sehat, sehingga meningkatkan kesehatan jantung. 

Baca Juga: Segar dan Nikmat Banget! Ini Resep Sup Kimchi yang Nampol Jadi Penghangat Badan saat Sakit, Energi Pasti Langsung Melejit!

Baca Juga: Denny Sumargo Sarankan Sule Libatkan Anak saat Cari Pasangan Gegara Isu Putri Delina Bermasalah dengan Ibu Tiri

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.