Fujianti Utami atau Fuji (Instagram/@fuji_an)
Sebagai informasi, di dalam Insta Story yang Fuji buat ia mengunggah momen kebersamaan dirinya bersama dengan Rafael Adwel dan beberapa aktor pemain film "Bukan Cinderella". Anak Haji Faisal itu mengaku menyadari kesalahannya dan meminta maaf.
"Di sini aku mau minta maaf sama Ael @aeldwel dan netizen. Maaf kemarin diwawancarai aku bahasanya kasar dan gak pantes. Seharusnya aku gak boleh ngomong begitu," tulis Fuji, dikutip Jumat (12/08)
Fuji kedepannya akan lebih berhati-hati dalam memilih kata-kata yang tepat , dan adik ipar dari Vanessa Angel ini pun mengungkapkan rasa terima kasihnya atas kritikan yang diberikan oleh netizen.
"Di sini aku yang salah dan juga makasih yang udah ngingetin aku untuk gak ngulangin kesalahan itu lagi dan belajar untuk berhati hati dalam lisan. Sekali lagi ku minta maaf," pungkasnya.
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.