Putri Candrawathi (Foto: Istimewa)
Putri Candrawathi kini telah ditetapkan menjadi tersangka kasus pembunuhan berencana Brigadir J. Ia terbukti terlibat mengikuti skenario suaminya Irjen Ferdy Sambo yang lebih dulu menjadi tersangka.
Baru-baru ini pakar psikolog forensik, Reza Indragiri nampak menyoroti hal tersebut. Meski sudah resmi jadi tersangka namun Putri Candrawathi tak langsung ditahan karena dilkabarkan sakit sehingga harus istrirahat selama tujuh hari ke depan.
Menurutnya hal tersebut hanyalah siasat yang memang sudah dimainkan istri Ferdy sambo demi siasat ´malingering´ alias rekayasa berencana.
"Mari kita pahami bahwa orang yang sedang bermasalah dengan hukum akan mencari segala macam tipu muslihat, mencari siasat agar bisa lolos dari pertanggungjawaban pidana. Salah satu tipu muslihat yang paling sering dilakukan oleh mereka yang bermasalah adalah malingering. Sederhananya kita sebut saja pura-pura sakit," ujar Reza Indragiri dalam dikutip HerStory dalam wawancara dengan TvOneNews pada Selasa (23/8/2022).
Reza mengungkapkan sudah mengendus lama Putri Candrawathi melakukan siasat melingering sejak kemunculan pertamanya di Mako Brimob beberapa waktu lalu.
"Hal ini pula yang sejak awal saya khawatirkan atay saya endus tengah dilakukan oleh ibu PC. Terutama sekali lewat kemunculan beliau di Mako Brimob. Kalau yg bersangkutan sungguh-sungguh mengalami pelecehan seksual, maka semestinya Ibu PC tidak akan sanggup berdiri di situ, tidak sanggup menyampaikan pertanyaan apapun ke media," sambungnya.
Psikolog Forensik itu menemukan kejanggalan lantaran merasa yang dilakukan Putri Candrawathi itu hal yang bertantangan dengan korban pelecehan seksual.
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.