Menu

Lagi Jadi Sorotan, Harta Kekayaan Ketua DPR RI Puan Maharani Capai Rp364 Miliar

07 Oktober 2020 20:05 WIB
Lagi Jadi Sorotan, Harta Kekayaan Ketua DPR RI Puan Maharani Capai Rp364 Miliar

Ketua DPR RI Puan Maharani (Instagram/puanmaharaniri)

HerStory, Jakarta —

Ketua DPR RI Puan Maharani kini tengah menjadi sorotan khalayak ramai. Puan diduga telah mematikan mikrofon salah satu politisi dari Fraksi Demokrat, Irwan Fecho. Kala itu, Irwan tengah menyampaikan interupsinya saat rapat paripurna pengesahan RUU Cipta Kerja menjadi UU Cipta Kerja yang dgelar Senin (5/10/2020) lalu.

Aksi puan yang terekam kamera ini mendapat kecaman dari berbagai pihak. Banyak politisi dan warganet lainnya yang meyayangkan aksi Puan sebagai Ketua DPR RI ini. Bahkan, nama Puan dan DPR RI menjadi trending topic di Twitter bersamaan dengan cuitan lain tentang pengesahan RUU Ciptaker ini yang dikecam oleh banyak pihak.

Terlepas dari aksinya, pemilik nama lengkap Puan Maharani Nakshatra Kusyala Devi ini lahir dari keluarga politisi. Beauty, siapa sih yang enggak tahu kalau Puan merupakan cucu dari Presiden pertama RI, Sekarno. Puan merupakan anak dari Megawati, yang juga merupakan matan Presiden RI.

Puan Maharani telah melalang buana bersama kariernya sebagai seorang politisi. Bahkan, saat ini ia tengah memangku jabatan sebagai Ketua DPR RI periode 2019-2024. 

Hidup dan besar sebagai seorang politisi, berapa ya harta kekayaan wanita berusia 47 tahun ini?

Seperti yang dilihat dari Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN), terakhir kali Puan melaporkan harta kekayaannya pada 31 Desember 2019 lalu. Dari data yang tertera, total kekayaan Puan Maharani mencapai Rp364 miliar alias Rp364.499.738.968.

Mantan Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan ini, diketahui memiliki 75 aset tanah dan bangunan senilai Rp149.342.172.900. Dari data yang ada, ke-75 aset miliknya itu tersebar di beberapa wilayah di Indonesia. Seperti Gianyar, Denpasar, Tabanan, Bogor, Depok, Klungkung, Bandung, Bangli, Jakarta Pusat, dan Jakarta Selatan.

Enggak cuma itu, Puan Maharani juga diketahui memiliki 10 unit kendaraan yang terdiri 3 sepeda motor bermerek Harley Davidson dan 7 unit kendaraan mobil. Adapun, mobil termahal miliknya ialah Toyota Land Cruiser JEEP keluaran tahun 2008 senilai Rp400 juta.

Lebih lanjut, Puan juga menyimpan kekayaannya di harta tak bergerak lainnya senilai Rp5 miliar dan surat berharga berjumlah Rp213 miliar alias Rp213.271.735.917. Ia juga diketahui memiliki kas dan setara kas senilai Rp55.913.639.496, serta utang senilai Rp60.557.809.345.

Baca Juga: Hidup Bergelimang Harta, Ini 5 Janda Kaya Raya yang Nikah dengan Brondon Tampan! Ada Idolamu Gak Beauty?

Baca Juga: Berpeluang Jadi Ibu Negara, Harta Kekayaan Titiek Soeharto dan Selvi Ananda Dibandingkan! Gibran Sekeluarga Kalah Jauh?!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.