Menu

Moms Perlu Tahu, Ini yang Harus Dilakukan oleh Orang Tua agar Proses Tumbuh Kembang Si Kecil dapat Berjalan dengan Baik!

09 Oktober 2020 19:35 WIB
Moms Perlu Tahu, Ini yang Harus Dilakukan oleh Orang Tua agar Proses Tumbuh Kembang Si Kecil dapat Berjalan dengan Baik!

ilustrasi anak sedang bermain (Unsplash/Shirota Yuri)

Usia 0-2 tahun

Anak yang berusia 0 hingga 2 tahun lebih melakukan eksplorasi dengan indera atau sensorinya. Hal ini dikarenakan pada usia 0-2 tahun si kecil belum dapat berbicara dengan lancar sehingga memahami dunia menggunakan sensorik. Pada usia ini, berilah mainan yang aman untuk si kecil mengenali berbagai benda yang ada.

Usia 2-4 tahun

Sedangkan untuk anak yang berusia 2-4 tahun, si kecil sudah dapat bereksplorasi dengan berbicara. Si kecil mulai dapat berkomunikasi dengan sederhana bersama orang lain. Jadi jangan heran jika pada umur segini si kecil mulai kepo dan banyak tanya. Moms, harus tahu bagaimana menjawab pertanyaan si kecil dengan bijak. Jangan sampai menolak pertanyaan si kecil ya!

Usia 4-8 tahun

Berbeda dengan usia 4-8 tahun.Pada usia ini si kecil mulai menajamkan apa yang ia pelajari. Mereka mulai menuangkan segala imajinasinya dan lebih ekspresif. Biasanya mereka akan menunjukkan apa yang ada dipikirannya menggunakan sebuah karya. Dalam tahap ini Moms dapat membantu si kecil dalam mengembangkan imajinasinya dan mendampingi si kecil.

Dengan orang tua memahami tahap-tahap tumbuh kembang si kecil ini, orang tua dapat mendampingi aktivitas apa yang sesuai agar proses tumbuh kembang si kecil dapat berjalan dengan baik. Selain itu, menangkap momen tumbuh kembang si kecil juga perlu lho Moms! Moms bisa mengikuti ajang Cussons Bintang Kecil (CBK) agar si kecil dapat lebih bebas beraktivitas dan bereksplorasi dengan dunianya. Acara ini dibagi menjadi tiga kategori, lho! Ada Baby Category (0-2 tahun), Toddler Category (2-4 tahun, dan Kids Category (4-8 tahun). Jadi Moms bisa sesuaikan dengan umur si kecil ya!

Moms tinggal mendaftarkan ke situs www.cbk9.co.id lalu mengisi data diri si kecil dengan lengkap. Moms dapat mengunggah foto atau video si kecil yang sedang bereksplorasi.

Yuk, boleh dicoba, ya, Moms!

Baca Juga: Konon Bisa Bikin Anak Cepat Jalan, Benarkah Pijat Bayi Pengaruhi Tumbuh Kembang Si Kecil? Simak Yuk Moms Kata Dokter!

Baca Juga: Kesehatan Gigi pada Anak Dapat Mempengaruhi Tumbuh Kembang Anak Lho Moms, Simak Yuk Penjelasan Dokter!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman:

Artikel Pilihan