Menu

Jangan Asal-asalan, Ini 5 Rekomendasi Makanan untuk Bumil yang akan Melahirkan Secara Normal

02 September 2022 13:30 WIB
Jangan Asal-asalan, Ini 5 Rekomendasi Makanan untuk Bumil yang akan Melahirkan Secara Normal

Illustrasi Ibu Hamil Buka Puasa (Freepik/Edited by HerStory)

HerStory, Bandung —

Menjelang proses persalinan, Moms perlu menjaga kesehatan tubuh agar persalinan berjalan lancar terutama jika ingin melahirkan secara normal. Oleha karena itu, penting untuk mengonsumsi makanan dan minuman yang sehat selama menunggu proses kontraksi.

Ada sejumlah makanan yang sering direkomendasikan kepada ibu hamil saat menunggu pembukaan persalinan. Makanan-makanan itu biasanya mengandung karbohidrat juga protein yang tinggi kalori. Hal ini dikarenakan saat melahirkan secara normal, mengejan memerlukan tenaga dan kalori yang cukup banyak.

Jika moms membutuhkan waktu 4 jam kontraksi hingga bayi lahir, artinya paling tidak butuh kalori sekitar 800 kkal. Jumlah itu terbilang banyak karena biasanya menjadi kecukupan kalori selama setengah hari. Nah, untuk itu berikut adalah makanan yang direkomendasikan kepada ibu hamil sebelum melahirkan:

1. Kurma

Kurma mengandung glukosa atau gula sekitar 16-25 gram, tergantung ukurannya. Glukosa itu yang nantinya akan dimanfaatkan oleh tubuh sebagai tenaga. Selain glukosa, kurma juga mengandung fosfor yang baik untuk metabolisme.

2. Yogurt

Kandungan tinggi protein pada yogurt juga bantu tambah tenaga bagi ibu. Dalam 100 gram yoghurt mengandung sekitar 10 sampai 15 gram protein. Selain yogurt, makanan tinggi protein lainnya bisa juga didapat dari telur, ayam, dan ikan.

Baca Juga: Mitos atau Fakta Wanita dengan Panggul 'Sempit' Tak Bisa Melahirkan Normal? Waduh Ternyata...

Baca Juga: Makanan yang Boleh Dimakan Ibu Hamil Saat GERD Kambuh, Apa Aja Sih?

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.