Menu

Rasa Cemas Auto Minggat, Ini 5 Makanan dan Minuman untuk Redakan Cemas! Nomer 1 Wajib Coba Beauty!

07 September 2022 12:30 WIB
Rasa Cemas Auto Minggat, Ini 5 Makanan dan Minuman untuk Redakan Cemas! Nomer 1 Wajib Coba Beauty!

Ilustrasi seorang wanita tengah mengalami rasa cemas. (Pinterest/Freepik)

HerStory, Jakarta —

Kecemasan umumnya adalah hal yang normal untuk dirasakan. Namun, bagi beberapa orang, rasa cemas kadang kala berlebihan dan sangat mengganggu keseharian sehingga kita harus memiliki cara untuk kembali menetralkan mood agar menjadi lebih baik lagi.

Banyak cara yang bisa dilakukan untuk mengembalikan mood yang sedang tak baik, cara mudah yang dapat dilakukan adalah dengan mengonsumsi minuman atau makanan yang memiliki efek menenangkan suasana mood kamu sehingga mampu mengurangi perasaan cemas. Mau tahu minuman dan makanan apa saja itu?

Melansir dari situs klikdokter.com,ada beberapa jenis minuman yang bisa mengembalikan mood kamu yang bisa kamu coba, kamu bisa dengan mudah mendapatkannya di supermarket atau minimarket sekitarmu, berikut adalah minuman dan makanan tersebut. Ada apa saja sih? Simak yuk Beauty!

Minuman dan Makanan yang Membantu Mengatasi Rasa Cemas

1. Teh chamomile

Teh chamomile mengandung antioksidan, flavonoid, dan terpenoid yang bagus untuk kesehatan, teh chamomile memiliki khasiat untuk memberikan relaksasi dan bisa menghilangkan rasa cemas. Namun bagi yang sedang hamil jangan mengonsumsi ini karena bisa berpotensi mengalami keguguran.

2. Teh Hijau

Kandungan asam amino pada teh hijau mampu memberikan efek tenang sehingga mengurangi rasa cemas pada diri seseorang.

3. Dark chocolate

Memiliki kandungan triptofan yang membantu meningkatkan mood agar terhindar dari perasaan cemas. Nikmati selagi hangat agar menambah efek tenang dan rileks.

4. Bayam

Bayam dan sayuran hijau lainnya memiliki kandungan zat magnesium yang bisa memberikan efek tenang dalam tubuh seseorang yang mengonsumsinya.

5. Ikan

Dalam study kecil yang dilakukan diĀ  Ohio State University, omega-3 yang terkandung dalam ikan bisa menangani kecemasan. Omega-3 merupakan asam lemak esensial yang memiliki peran untuk menjaga kesehatan mental dan fumgsi kognitif untuk berpikir.

Itu tadi beberapa minuman dan makanan yang bisa membantu mengatasi rasa cemas. Jangan lupa untuk olahraga seimbang dan makan makanan yang bergizi agar pola hidup menjadi sehat. Jika perasaan cemas masih terus terjadi dan semakin parah, jangan ragu untuk menghubungi konselor agar bisa cepat diatasi. Semoga informasi ini bermanfaat dan bisa kamu coba sebagai langkah awal untuk membantu mengatasi rasa cemas yang kamu alami. Selamat mencoba Beauty!

Baca Juga: 3 Faktor yang Bisa Bikin Beauty Alami Gangguan Kecemasan, Tiati!

Baca Juga: Terbuat dari Yoghurt dan Susu, Kenalan yuk dengan Minuman Lassi yang Populer di India, Enak Banget Disajikan dengan Kari!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Artikel Pilihan