Menu

Jadi Primadona di Produk Skincare, Apasih Manfaat Salicylic Acid untuk Kesehatan Kulit? Cuss Coba Beauty!

12 September 2022 11:30 WIB
Jadi Primadona di Produk Skincare, Apasih Manfaat Salicylic Acid untuk Kesehatan Kulit? Cuss Coba Beauty!

Ilustrasi wanita pakai skincare (Fustany/Edited by HerStory)

HerStory, Jakarta —

Kandungan salicylic acid mungkin sudah tak asing lagi deh didengar di telinga orang yang sangat suka memakai skincare. Biasanya, kandungan ini terdapat di banyak produk kecantikan dan dipercaya bisa mengurangi jerawat hingga menjaga kulit tetap sehat. Iya gak, Beauty? Namun, apa sih manfaat salicylic acid sebenarnya?

Salicylic acid atau yang dikenal sebagai asam salisilat ini merupakan kandungan alami dari kulit pohon willow. Salicylic acid juga mengandung antiinflamasi yang dapat memberikan efek antibakteri yang dapat mengobati permasalahan pada kulit wajah

Berikut beberapa manfaat salicylic acid bagi kulit, termasuk mengatasi jerawat.

1. Mengangkat sel kulit mati

Manfaat salicylic acid yang pertama adalah mampu mengangkat sel kulit mati yang membuat kulit terasa lebih halus, cerah dan menyamarkan garis-garis pada kulit wajah. Sehingga bagus untuk membantu mencegah penuaan dini.

2. Mengatasi jerawat

Jerawat disebabkan karena sel kulit mati yang menyumbat pori-pori, produksi minyak berlebih hingga paparan bakteri P. acnes. Dengan ini salicylic acid sangat ampuh untuk menyelesaikan permasalahan jerawat.

3. Mampu membersihkan komedo

Salicylic acid mampu mengangkat sel kulit mati yang mampu menyumbat pori-pori. Kandungan ini bersifat anti-radang yang bekerja untuk membersihkan komedo. 

Baca Juga: Citra Kirana Gebrak Bisnis Skincare, Resmi Hadirkan Rangkaian Chanté Essentia Agar Kulit Glowing Makin saat Lebaran! Mau Coba?

Baca Juga: Mengenal Skincare PRSY, Campuran Air Zamzam dan Buah Tin, Bikin Wajah Auto Glowing

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.