Menu

Moms Catat! Ini Daftar Perlengkapan untuk Bayi yang Wajib Ada di Rumah

12 September 2022 12:05 WIB
Moms Catat! Ini Daftar Perlengkapan untuk Bayi yang Wajib Ada di Rumah

Ilustrasi bayi sedang tertidur. (Unsplash/Nyana Stoica)

HerStory, Bandung —

Ketika calon buah hati akan lahir ke dunia, Moms harus segera mempersiapkan segala perlengkapan bayi supaya nantinya kebutuhan bayi akan terpenuhi.

Tak jarang, perlengkapan bayi sering kali terlihat menggemaskan dan sering membingungkan. Ini bisa membuat Moms merasa ingin membeli semua. Tapi, jangan sampai berlebihan, ya, Moms. Simak daftar perlengkapan bayi yang wajib ada berikut ini! 

Pakaian Bayi

Beberapa jenis perlengkapan dasar yang perlu disiapkan sebelum bayi lahir, antara lain:

1. Popok kain satu lusin

Popok kain penting uduk disediakan sebelum bayi lahir. Ini dikarenakan popok kain lebih lembut dan berfungsi untuk menghindari masalah kulit pada bayi, seperti iritasi kulit atau ruam popok.

2. Baju celana bayi satu lusin

Sebaiknya pilih baju bayi dari bahan katun atau yang nyaman untuk bayi. Dengan begitu, bayi tidak kepanasan atau kedinginan saat memakainya. Biasanya, baju dan celana bayi dirancang satu pasang sehingga Moms enggak perlu biingung mencari pilihan pasangannya.

Pilih katun yang mampu menyerap keringat bayi lebih baik, ya, Moms. Selain itu, pilih baju bayi dengan kaNcing depan sehingga memudahkan kita saat memakaikan dan melepaskan ketika selesai mandi atau saat kontrol ke dokter.

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman: