Menu

Resep Ceplok Bumbu Tomat, Sederhana, Bumbunya Maknyus

16 September 2022 15:20 WIB
Resep Ceplok Bumbu Tomat, Sederhana, Bumbunya Maknyus

Ceplok Bumbu Tomat (Instagram/@yscooking)

HerStory, Jakarta —

Ceplok bumbu tomat, resep olahan telur yang menarik dan anti bosan. Meski cuma telur ceplok, tapi bumbu sambal tomatnya bikin kamu ketagihan. Buatnya mudah, cukup bahan-bahan sederhana yang ada di rumah.

Simak resep ceplok bumbu tomat selengkapnya dari Instagram @yscooking

Ceplok Bumbu Tomat

Bahan

  • 6 butir telur ayam, ceplok
  • 2 buah tomat merah besar, potong-potong
  • 2 siung bawang putih cincang
  • 1 batang daun bawang iris (pisahkan putih dan merah)
  • 1 sdm kecap asin
  • 1 sdm saus tiram
  • 1 sdm gula
  • Garam, merica

Cara membuat:

  1. Tumis tomat sampai layu, masukkan bawang putih dan daun bawang bagian putihnya. Tumis sampai harum
  2. Beri bumbu, aduk rata, tuang setengah gelas air, masak sampai meletup dan kental
  3. Masukkan telur, masak sampai bumbu meresap. Masukkan daun bawang hijau, angkat.

Moms untuk mencari berbagai resep makanan, minuman atau menu MPASI di HerStory sudah banyak referensi untuk moms di rumah. Selamat mencoba ya moms!

Baca Juga: Resep Rica-rica Ayam Masakan Jawa, Rasanya Enak Banget Moms

Baca Juga: Empuk dan Lezat! Ini Resep Dendeng Batokok Asli Minang, Pedas dan Gurihnya Bikin Nagih

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Artikel Pilihan