Menu

Resep Ayam Bumbu Rujak, Bumbunya Mantul, Bikin Ngiler

22 September 2022 16:35 WIB
Resep Ayam Bumbu Rujak, Bumbunya Mantul, Bikin Ngiler

Ayam Bumbu Rujak (Instagram/resep_olahan)

HerStory, Jakarta —

Ayam bumbu rujak dimasak dengan bumbu dasar khas dengan tambahan jahe, kunyit, dan cabai merah. Ayam bumbu rujak bisa jadi pilihan dari menu ayam yang itu-itu saja. Bahannya yang digunakan pun sederhana, hasilnya empuk, bumbunya bikin nagih.

Berikut ini resep ayam bumbu rujak selengkapnya dari Cookpad.com.

Ayam Bumbu Rujak

Bahan-bahan:

  • 1 ekor ayam, potong menurut selera
  • 2 lembar daun salam
  • 4 lembar daun jeruk, sobek-sobek
  • 1 batang serai, geprek
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt kaldu ayam bubuk
  • 1 sdt gula merah
  • 400 ml santan (@65 gr santan instan+air)
  • 2 sdm minyak untuk menumis

Bumbu halus:

  • 8 siung bawang merah
  • 5 siung bawang putih
  • 4 butir kemiri
  • 1 ruas jahe
  • 1 ruas kunyit
  • 6 buah cabe merah

Cara membuat:

  1. Tumis bumbu halus, daun salam, daun jeruk dan serai sampai harum. Masukkan ayam, aduk rata.
  2. Masukkan santan, garam, dan gula merah, masak sampai meresap.
  3. Masukkan ayam kedalam air frayer. Tekan menu chicken maka secara otomatis suhu dan lama memasak tersetting (suhu 200 °C waktu 25 menit). Lalu tekan start.
  4. Jika masih ada sisa bumbu pada pertengahan memasak oleskan sisa bumbu, kemudian panggang kembali hingga matang/waktu berakhir.
  5. Angkat dan sajikan.

Moms untuk mencari berbagai resep makanan, minuman atau menu MPASI di HerStory sudah banyak referensi untuk moms di rumah. Selamat mencoba ya moms!

Baca Juga: Sulit Ditolak, Ini Resep Bistik Ayam ala Solaria yang Mudah dan Murah untuk Temani Akhir Pekan, Cuss Coba Moms!

Baca Juga: Simple dan Anti Gagal, Ini Resep Pastel Ayam Kari yang Enak dan Bikin Ketagihan! Mau Coba Moms?

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.