Menu

Sering Alami Kram Perut Setelah Melahirkan? Coba Atasi dengan Cara Ini, Moms!

23 Oktober 2020 15:35 WIB
Sering Alami Kram Perut Setelah Melahirkan? Coba Atasi dengan Cara Ini, Moms!

Ilustrasi sakit perut. (Pinterest/Edited by HerStory)

HerStory, Tangerang —

Moms, sering enggak mengalami kram perut setelah melahirkan? Kram perut memang hal yang biasa terjadi pada ibu yang baru melahirkan.

Hal ini dikarenakan setelah melahirkan, rahim akan berkontraksi untuk kembali seperti ukuran semula. Biasanya kontraksi ini terjadi selama 6-8 minggu.  Setiap ibu yang baru melahirkan juga memiliki lama rasa sakit yang berbeda-beda tergantung kondisi saat melahirkan sebelumnya.

Kram perut tentu sangat mengganggu aktivitas, ya, Moms. Untuk itu, melansir dari Popmama.com (23/10/2020), ini dia cara mengatasi kram perut dengan mudah!

1.Buang air kecil

Ternyata buang air kecil juga bisa membantu mengatasi kram perut, Moms. Jangan pernah menahan untuk buang air kecil karena akan membuat kantung kemih menjadi penuh dan menghambat kontraksi rahim. Inilah yang membuat terjadinya kram perut. Untuk itu, sering-seringlah buang air kecil, ya!

2. Berjalan kaki

Kram perut enggak menjadi alasan untuk berhenti beraktivitas, ya, Moms. Setidaknya luangkan waktu untuk berjalan kaki supaya kram perut menjadi cepat sembuh. Moms juga bisa berjalan kaki sambil membawa si kecil dan menikmati matahari pagi yang sehat untuk tubuh.

3.Kompres perut menggunakan air hangat

Cara ini juga sangat mudah dan efektif untuk mengobati kram perut. Moms cuma perlu menyiapkan handuk bersih dan air hangat dalam baskom. Celupkan handuk di dalam baskom yang berisi air panas, lalu peras dan tempelkan pada perut yang terasa kram. Lakukanlah secara berbaring dalam posisi yang nyaman. 

Baca Juga: Ibu Muda Wajib Tahu! Ini 5 Penyebab Bayi Kuning saat Baru Lahir, Catat Ya Biar Gak Panik!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.