Rizky Billar, Lesti Kejora, dan Baby Leslar (Instagram/rizkybilllar)
"Iya, bener-bener jadi emak-emak. Jadi bawel sekarang," ucap Billar dalam sesi ngobrol santai bersama Helmi Yahya pada Agustus lalu.
"Lesti itu memang bener-bener anak ya, bener-bener ngasih segalanya buat anak," sambung Billar.
Billar pun akhirnya memberikan dua pilihan kepada sang pedangdut untuk memilih antara dirinya dan baby L.
"Ketika saya ini, saya tanyain. Saya bercanda saat itu, 'Jadi kamu lebih sayang anak apa sayang suami?'. Sayang anak katanya. Saya bercanda, saya ngambek, 'Ya udah hari ini Kakak tidur sendiri aja ya'," tutur Billar.
Melihat kelakuan Billar yang cemburu pada anaknya sendiri, Lesti pun memilih untuk tidur berdua dengan sang anak.
"Saya bilang begitu, terus ya udah Dedek tidurnya sama bayi aja ya, katanya gitu. Dia nanggepinnya beneran, padahal saya bercanda. Ni anak apa ya, kan cuma bercanda ya, masa gue tidur sendiri," pungkas Rizky Billar.
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.