Menu

Pejuang Insomnia Kumpul! Ini 5 Furnitur Kamar yang Bisa Bantu Tidur Makin Nyenyak, Nyesel Lho Kalau Gak Coba...

11 Oktober 2022 19:25 WIB
Pejuang Insomnia Kumpul! Ini 5 Furnitur Kamar yang Bisa Bantu Tidur Makin Nyenyak, Nyesel Lho Kalau Gak Coba...

Ilustrasi perempuan insomnia (Freepik.com/karlyukav)

HerStory, Jakarta —

Tak hanya berguna untuk menghilangkan rasa lelah dan kantuk, tidur juga berguna untuk menjaga kesehatan tubuh dan mental seseotang lho Beauty.

Namun sayangnya, masih ada orang yang tak bisa menikmati tidur dengan nikmat salah satu contohnya adalah orang dengan gangguan insomnia dan sleep deprivation dimana kondisi tidur seseorang sangat terganggu dan kualitasnya mengalami penurunan.

Menurut Philips Global Sleep Survey tahun 2019, sebanyak 62 persen orang dewasa di seluruh dunia mengatakan bahwa mereka tak tidur sebaik yang mereka inginkan.

Sebuah penelitian yang dilakukan oleh Scott AJ, Webb TL, Rowse G. pada tahun 2017 juga menemukan bahwa kurang tidur merupakan konsekuensi dari kondisi kejiwaan. Sebaliknya, kesehatan mental juga dapat memperburuk tidur yang tak berkualitas. 

Menyambut Hari Kesehatan Mental Sedunia yang diperingati setiap 10 Oktober kemarin, IKEA Indonesia membagikan tips dalam memilih furnitur di kamar untuk menunjang kualitas tidur lebih baik. Yuk simak tipsnya dilansir dari laman sindikasi konten Suara.com ini!

1. Biarkan mata beristirahat dengan membatasi penerangan

Agar dapat tidur dengan nyenyak, penting untuk mempertimbangkan kondisi penerangan di kamar. Pastikan semua lampu yang ada di kamar dimatikan atau diredupkan. Kemudian tutup tirai agar mengurangi masuknya cahaya dari luar ruangan. Walaupun mata dalam keadaan terpejam, cahaya yang terang dapat mengganggu kualitas tidur. Apabila tak dapat tidur dalam kondisi yang sangat gelap, dapat menggunakan night light yang tak terlalu terang agar dapat tidur lebih nyaman.

2. Kurangi suara-suara yang dapat mengganggu kualitas tidur

Indra pendengaran cukup sensitif dalam mendengar suara-suara tertentu, terlebih lagi ketika tidur. Saat beristirahat, akan ada suara yang dapat mengganggu kualitas tidur. Suara tersebut dapat datang dari luar rumah, atau dari dalam seperti suara detik jam yang bisa mengganggu ketenangan dan menimbulkan rasa cemas ketika tidur. 

Jam dinding NUFFRA dengan desain vintage atau jam dinding SKÄRIG dengan desain minimalis dari IKEA bisa jadi pilihan jam dinding tanpa suara, cocok untuk diletakkan di kamar tidur yang membutuhkan suasana tenang.

3. Buat nyaman indera peraba dengan bantal ortopedi dan seprai lembut

Penting untuk memanjakan indra peraba yang bisa dilakukan dengan menggunakan material yang terbuat dari bahan breathable atau sejuk, dan lembut di kulit. Kulit merupakan salah satu indera yang sensitif, dengan menggunakan material tersebut, tidur akan semakin nyaman karena mengurangi risiko kepanasan dan gatal-gatal di kulit yang akan mengganggu waktu tidir. Selain kenyamanan pada kulit, perhatikan juga bagaimana posisi saat tidur, jangan sampai kamu punya masalah lain ketika terbangun seperti sakit leher.

Baca Juga: 3 Kebiasaan yang Bisa Bikin Beauty Insomnia, Jangan Dilakukan ya!

Baca Juga: Harganya Cuma Sejutaan, Intip Yuk 5 Rekomendasi Furnitur Lokal di Tokopedia, Moms Pasti Suka Nih!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Lihat Sumber Artikel di Suara.com

Konten Sindikasi: Artikel ini merupakan kerja sama HerStory dengan Suara.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi artikel yang tayang di website ini menjadi tanggung jawab HerStory.

Oleh: Azka Elfriza