Menu

Jangan Lakukan 4 Kebiasaan Buruk yang Sering Terjadi di Dalam Toilet Lagi!

02 November 2020 18:15 WIB
Jangan Lakukan 4 Kebiasaan Buruk yang Sering Terjadi di Dalam Toilet Lagi!

Penggunaan Tisu Toilet

HerStory, Jakarta —

Membersihkan kamar mandi secara teratur sangat penting, tetapi secara enggak sadar, kamu mungkin aktif menyebarkan kuman di sekitar rumah melalui kebiasaan mandi yang buruk.

Kebiasaan mandi yang buruk itu apa saja, sih?

Berselancar di sosial media dari dalam toilet

Ini memang menjijikan. Kebiasaan membawa ponsel ke dalam toilet apalagi sambil buang air besar bisa membuat kuman yang terlepas bersama dengan udara yang enggak segar dari feses bisa menempel pada gadgetmu dan akan terbawa terus kemana-mana. Menjijikan bukan?

Mencuci tangan secara asal

Mencuci tangan adalah cara yang paling hemat biaya dan efisien untuk mencegah sakit, dan standar emas untuk membasmi kuman di tangan. Buktinya salah satu cara pencegahan penyebaran Covid-19 adalah dengan mencuci tangan. Namun, apakah cara cuci tanganmu sudah benar?

Pastikan kamu mencuci tangan dengan banyak air dan sabun setidaknya selama 20 sampai 30 detik, atau sambil menyanyikan lagu 'Selamat Ulang Tahun' dua kali. Dan jangan lupa untuk menggosok bagian bawah kuku, area yang bisa menampung kuman.

Menggunakan sabun batangan

Sabun batang mengumpulkan bakteri saat digunakan oleh banyak orang. Percuma 'kan cuci tangan lama-lama tapi ternyata kegiatan cuci tanganmu itu sama saja sedang berbagi bakteri dengan orang lain pengguna sabun yang sama.

Menggunakan handuk bersama-sama

Sama sepeeti sabun batang, panggunaan handuk bersama juga bisa menyebarkan bakteri atau kuman, bahkan kuman-kumannya dapat bersarang lebih lama dalam handuk yang terus lembab dan bisa sampai membangkitkan jamur di atas handuk. 

Sebaiknya gunakan tisu sekali pakai untuk mengeringkan tangan yang habis dicuci dan gunakan handuk pribadi yang dijemur setelah dipakai dan dicuci secara berkala. 

Baca Juga: Kamar Mandi Auto Wangi Pol! Ini 7 Bahan Alami untuk Hilangkan Bau Toilet, Auto Bikin Sekeluarga Nyaman!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.