Menu

Resep Pokcoy Saus Tiram, Gurih, Lezat dan Bergizi

20 Oktober 2022 15:55 WIB
Resep Pokcoy Saus Tiram, Gurih, Lezat dan Bergizi

Pokcoy Saus Tiram (Instagram/@cookingwithfenny)

HerStory, Jakarta —

Pakcoy yang dimasak dengan bumbu saus tiram dan cincangan bawang putih sempat viral beberapa waktu lalu di media sosial. Menu yang mudah dibuat dan sederhana ini rasanya lezat dan bikin nambah nasi. Gak perlu banyak bahan, kamu bisa contek resepnya di sini.

Berikut ini resep pakcoy saus tiram selengkapnya di bawah ini dari Cookpad.com.

Pakcoy Saus Tiram

Bahan-bahan:

  • 3 siung bawang putih
  • 3 pakcoy
  • 2 sendok saus tiram
  • 2 sendok kecap manis
  • Secukupnya lada bubuk
  • Sedikit air
  • Minyak goreng untuk menumis

Cara membuat:

  1. Cuci bersih pakcoy dan rebus 1 menit
  2. Panaskan minyak goreng, tumis bawang putih yang sudah di cincang
  3. Masukan saus tiram, lada bubuk, kecap manis, dan beri sedikit air, koreksi rasa
  4. Taruhlah pakcoy di piring dan di tata sesuai selera
  5. Siram saus yang sudah di tumis di atas pakcoy
  6. Pakcoy saus tiram siap di hidangkan

Moms untuk mencari berbagai resep makanan, minuman atau menu MPASI di HerStory sudah banyak referensi untuk moms di rumah. Selamat mencoba ya moms!

Baca Juga: Paling Enak Disantap Tengah Malam, Ini Aneka Resep Masakan Simple untuk Pelarian Darurat Kelaparan! Cuss Langsung Sikat!

Baca Juga: Bosan Makan Daging Terus saat Lebaran? Cusss Intip Tumis Kangkung Telur Puyuh, Sederhana Tapi Maknyus Banget!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Artikel Pilihan