Ilustrasi buang air kecil. (Freepik/kuprevich)
Tisu toilet juga sering kali mengandung bisphenol A atau BPA yang mengganggu endorkrin. Secara kimiawi, BPA mirip dengan hormon estrogen yang sangat penting untuk kesuburan dan fungsi rahim.
BPA dapat menyebabkan masalah reproduksi, sehingga menghindari penggunaannya salah satu cara untuk mencegah masalah kesehatan reproduksi.
Kamu mungkin menggunakan tisu toilet untuk membersihkan atau mengeringkan bagian organ intim yang basah.
Sayangnya, penggunaan tisu toilet tak bekerja demikian, melainkan akan menyebabkan iritasi. Pakai tisu toilet untuk menyeka organ intim juga berisiko menyebarkan kuman dan kotoran ke tangan dan kuku kamu.
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.