Menu

Resep Nasi Goreng Roa, Sederhana, Enak, Mudah Dibuat

02 November 2022 18:35 WIB
Resep Nasi Goreng Roa, Sederhana, Enak, Mudah Dibuat

Nasi Goreng Roa (Sumber/Dapur Kobe)

HerStory, Jakarta —

Ada banyak olahan nasi goreng, salah satu yang wajib kamu coba adalah nasi goreng roa. Nasi goreng roa khas Manado ini mudah buatnya. Rasanya pedas, gurih berempah, enak buat disantap kapanpun.

Penasaran gimana cara buatnya? Simak yuk di bawah ini dari Cookpad.com

Nasi Goreng Roa

Bahan-bahan:

  • 2 piring nasi, saya pakai nasi semalam yang sudah dingin
  • 4 siung bawang putih, cincang
  • 6 buah bakso sapi, iris tipis
  • 2 butir telur, kocok lepas
  • 4 sdm sambal roa manado

Sambal roa manado:

  • 2 sdm roa kering halus
  • 2 batang daun bawang, iris tipis
  • Secukupnya garam
  • Secukupnya kaldu jamur
  • Minyak untuk menumis

Cara membuat:

  1. Panaskan minyak, tuangkan telur kocok, acak jadikan telur orak-arik
  2. Masukkan bakso, tumis sebentar. Kemudian masukkan bawang putih, tumis hingga harum
  3. Masukkan sambal roa, tumis sebentar, tambahkan roa halus, asuk rata, kemudian masukkan nasi. Masak sampai tercampur rata, di atas api besar.
  4. Masukkan daun bawang, koreksi rasa, tambahkan garam dan kaldu jamur bubuk seperlunya. Tumis sebentar.
  5. Sajikan dengan telur mata sapi/dadar dan irisan tomat/mentimun dan kerupuk jika suka.

Moms untuk mencari berbagai resep makanan, minuman atau menu MPASI di HerStory sudah banyak referensi untuk moms di rumah. Selamat mencoba ya moms!

Baca Juga: Paling Enak Disantap Tengah Malam, Ini Aneka Resep Masakan Simple untuk Pelarian Darurat Kelaparan! Cuss Langsung Sikat!

Baca Juga: Bosan Makan Daging Terus saat Lebaran? Cusss Intip Tumis Kangkung Telur Puyuh, Sederhana Tapi Maknyus Banget!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Artikel Pilihan