Menu

Jangan Dulu Dibuang! Berikut Manfaat Ampas Teh untuk Perawatan Kecantikan

11 November 2020 15:10 WIB
Jangan Dulu Dibuang! Berikut Manfaat Ampas Teh untuk Perawatan Kecantikan

Ampas Teh (tehsariwangi.com/Edited by HerStory)

3. Mencegah penuaan dini

Teh hijau mengandung zat anti penuaan dan antioksidan yang dapat membantu mencegah tanda-tanda penuaan kulit seperti kulit kendur, kerusakan akibat sinar matahari, flek hitam, bintik-bintik penuaan, garis-garis halus, dan kerutan. Selain itu, kandungan polifenol dalam teh hijau membantu menetralisir radikal bebas yang menyebabkan kerusakan signifikan pada kulit dan mempercepat proses penuaan.

Caranya, campur 3 sendok makan yogurt tawar, 1 sendok makan ampas teh hijau, dan sejumput bubuk kunyit dalam sebuah wadah. Oleskan merata pada wajah dan leher. Diamkan selama 20 menit dan bilas dengan air hangat. Gunakan masker ini sekali atau dua kali seminggu

4. Merangsang pertumbuhan rambut

Ampas teh hijau bahkan bisa meningkatkan pertumbuhan rambut baru akibat rambut rontok dan mencegah masalah rambut yang umum seperti kulit kepala kering dan ketombe.

Caranya, setelah mencuci rambut, bilas dengan air yang berisi ampas teh hijau yang sudah dingin. Pijatlah dengan lembut hingga menyerap. Biarkan selama 10 menit, kemudian bilas dengan air dingin. Lakukan cara ini 2 atau 3 kali seminggu selama beberapa bulan

Baca Juga: Helat Kampanye #TogetherWeShine, Marina Beauty Journey 2024 Kawinkan Inspirasi Cinta Budaya Lokal dan Semangat Kebersamaan! Seru Banget Lho!

Baca Juga: Terlihat Paripurna Usai Nyoblos, Kecantikan Ayu Ting Ting Dipuji Tak Berubah Meski Tertangkap di Kamera Wartawan: Mulus Banget...

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman:

Artikel Pilihan