Menu

Putri Candrawathi Cemberut saat Disebut Tua, Ini Tanda Penuaan yang Jelas Terlihat! Moms Punya Salah Satunya?

16 November 2022 11:45 WIB
Putri Candrawathi Cemberut saat Disebut Tua, Ini Tanda Penuaan yang Jelas Terlihat! Moms Punya Salah Satunya?

Potret Putri Candrawathi saat melepas masker di ruang sidang. (YouTube/KompasTV)

HerStory, Jakarta —

Baru-baru ini diduga Putri Candrawathi, istri Ferdy Sambo kesal ketika dirinya disebut tua oleh jaksa penuntut umum di persidangan Brigadir J pada Kamis (1/11/2022) lalu.

Sebenarnya, apa sih tanda-tanda penuaan yang sangat jelas terlihat pada fisik Moms?

Hal ini bermula karena Jaksa menanggapi pernyataan bahwa Brigadir J disebut pernah melakukan upaya pelecehan seksual terhadap Putri Candrawathi. Sementara itu, Jaksa lalu mengatakan jika istri Ferdy Sambo tersebut sudah tua.

"Bu Putri Candrawati ini sudah tua," kata jaksa.

Tak hanya itu, bahkan Jaksa juga membandingkan Putri Candrawathi dengan kekasih mendiang Brigadir J, Vera Simanjuntak yang dibilang lebih muda serta cantik. Apalagi usia Putri Candrawathi juga tak lagi muda karena sudah menginjak 49 tahun.

"Calon istri Brigadir J ini cantiknya bukan main," sambungnya.

Pernyataan tersebut membuat banyak menduga jika Putri Candrawathi kesal karena disebut tua. Meski demikian, terkait tua atau taknya seseorang sendiri pada dasarnya tak bisa dilihat dari usia. Namun, biasanya sosok yang terlihat tua dapat diketahui dari ciri-ciri fisiknya.

Melansir laman Platinum Dermatology melalui sindikasi konten Suara.com, berikut terdapat beberapa tanda seseorang terlihat tua atau mengalami penuaan.

Garis-garis halus dan kerutan

Munculnya garis-garis halus dan kerutan menjadi hal utama yang menandakan orang tersebut sudah tua. Kerutan sendiri terjadi dari hasil serta elastin dan kolagen sehingga membuat kulit yang sebelumnya kencang menjadi kendur. Ketika kendur tersebut kulit muncul garis-garis halus dan kerutan pada kulitnya, khususnya bagian wajah.

Kulit kusam

Kulit yang kusam juga menjadi tanda orang tersebut sudah tua. Hal ini karena kulit yang muda biasanya akan bercahaya dan cerah. Sementara itu, kulit kusam terjadi karena tingkat kelembaban menipis di lapisan kulit atas seiring bertambahnya usia. Sementara pada kulit generasi mudah akan selalu memperbaharui dirinya setiap tiga atau empat minggu sekali.

Baca Juga: Siap Lawan Penuaan? Ini 5 Tips Perawatan Wajah untuk Wanita Usia 60-an Agar Terlihat Segar dan Lebih Muda! Cuss Buktikan Moms!

Baca Juga: Postingan Trisha Eungelica Diserbu Netizen usai Ferdy Sambo Batal Divonis Hukuman Mati dan Putri Candrawathi 'Dikorting' 10 Tahun Penjara

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.