Menu

Jarang Disadari, 5 Hal Positif Ini Sering Dianggap Buruk dalam Suatu Hubungan, Sudah Tahu?

18 November 2020 19:30 WIB

Ilustrasi sepasang kekasih (Unsplash/Milan Popovic)

HerStory, Jakarta —

Beauty, mungkin banyak di antara kamu yang kerap dipandang buruk oleh pasangan sendiri. Niat hati, kamu ingin melakukan dan memberikan hal yang terbaik untuknya. Namun, pasangan cenderung mencari kesalahan atas apa yang kamu perbuat dan memandang semua yang kamu lakukan itu buruk.

Beauty, kalau kamu terus-menerus membiarkan hal ini terjadi, dengan sendirinya hubunganmu akan kandas di tengah jalan. Asal kamu tahu aja nih, mengidentifikasi kesalahan itu bisa menjadi masalah besar dalam suatu hubungan.

Banyak hal positif yang kerap dipandang buruk dalam menjalin suatu hubungan. Menyadur dari laman Times of India, Rabu (18/11/2020), berikut limat di antaranya.

Jujur

Beauty, jangan selalu mengira kalau kamu bisa menyatakan kebenaran setiap saat dapat menyakiti pasangan, mungkin itu untuk kebaikan. 

Hal utama yang perlu dilakukan ialah kamu harus memiliki pijakan yang kuat. Meskipun kamu harus jujur terhadap kesalahan satu sama lain, kamu melakukan hal itu untuk kebaikan hubunganmu.

Bernegosiasi dalam diskusi adalah jalan yang harus ditempuh. Kamu enggak perlu takut untuk mengutarakan kejujuran, karena pasanganmu mungkin terlalu sensitif untuk mendengarnya.

Enggak perlu ragu, lakukan hal itu demi membuat hubunganmu lebih baik lagi ke depannya.

Enggak membalas pesan dengan cepat

Terkadang, membalas pesan dari pasangan dalam waktu yang lama, bisa memicu konflik dan pertengkaran. Tentu, pasanganmu akan beranggapan kalau kamu sudah enggak tertarik lagi dengannya. Parahnya, pasangan juga bisa menuduhmu berselingkuh, sehingga harus mengabaikan pesan darinya.

Beauty, dalam menjalin suatu hubungan, kamu berhak untuk memiliki ruang dan waktu sendiri. Pasanganmu harus mengerti kalau kamu enggak membalas pesan dengan cepat, pasti ada situasi tertentu atau kamu memang ingin menyendiri untuk sementara waktu.

Kamu hanya butuh dirimu sendiri

Mungkin banyak di antara kamu yang beranggapan, pasangan bukanlah seseorang yang kamu butuhkan, melainkan yang kamu inginkan. 

Satu-satunya orang yang kamu butuhkan adalah dirimu sendiri. Ketergantungan dalam suatu hubungan perlu dihindari, karena kamu enggak bisa bergantung terus-menerus dengan orang lain untuk menyelesaikan masalah dan membuatmu bahagia.

Beauty, alih-alih menjalin hubungan, penting perlu kamu lakukan untuk membangun hidupmu sendiri di dalamnya.

Simpan semuanya untuk dirimu sendiri

Enggak masalah kalau kamu menyimpan hal-hal tertentu untuk dirimu sendiri. Mungkin ada suatu hal yang dilakukan pasangan dan membuatmu kesal, tetapi enggak perlu membicarakannya setiap saat.

Memang benar, mengkomunikasi perasaan itu penting dilakukan. Tetapi, coba mulailah menghadapi situasi tertentu sendiri. Kalau itu sesuatu yang kecil, jangan terus menyelidikinya ya, Beauty.

Lebih mencintai diri sendiri

Beauty, enggak ada cinta yang lebih besar, dibandingkan mencintai diri sendiri. Enggak ada salahnya kalau kamu mengutamakan diri sendiri dalam suatu hubungan.

Mungkin hal ini akan membuat pasangan kesal dan merasa kalau dia bukanlah prioritasmu. Solusi terbaik untuk hal ini adalah membuatnya memahami betul kalau mencintai diri sendiri terlebih dulu itu, enggak cuma akan meningkatkan hubungan tetapi baik untuk kesehatan mental bersama.

Nah Beauty, itu dia lima hal yang kerap dipandang buruk padahal memiliki makna baik saat menjalin suatu hubungan. Semoga bermanfaat ya!