Menu

Resep Udang Bawang Putih, Menu Praktis untuk Makan Siang

30 November 2022 06:50 WIB

Udang bawang putih (Instagram/@feraoofera)

HerStory, Bekasi —

Udang merupakan salah satu seafood yang disukai banyak orang. Nggak cuma itu, udang juga punya banyak manfaat bagi tubuh seperti menjaga kesehatan tulang hingga menyehatkan jantung.

Salah satu olahan udang yang harus dicoba adalah udang bawang putih. Untuk membuat udang bawang putih terbilang mudah dan cepat, lho.

Mau tahu gimana cara membuatnya? Dikutip dari akun Instagram @feraoofera, simak resep udang bawang putih berikut ini.

Bahan:

  • 300 gr Udang, cuci bersih, beri perasan lemon
  • 7 siung Bawang Putih, cuci bersih
  • Garmer secukupnya
  • 2 sdm Tepung Bumbu Instan
  • 2 sdm Margarin
  • 1 sdm Minyak Goreng
  • 1/2 buah Lemon, untuk sedikit perasan dan garnish (boleh di skip)

Baca Juga: Resep Nasi Kuning yang Gampang Dibuat, Cocok Jadi Menu Sarapan

Cara membuat:

  1. Campurkan udang, bawang putih dan tepung bumbu instan. Simpan di kulkas 15-30 menit. Panaskan minyak dan margarin.
  2. Masukkan udang yang sudah dimarinasi, tambahkan garmer secukupnya. Koreksi rasa.
  3. Masak sampai udang matang dan berubah warna. Angkat dan sajikan.

Selamat mencoba, Beauty!

Share Artikel:

Oleh: Cherryn Lagustya

Artikel Pilihan