HerStory, Bekasi —
Selain daging ayam, daging sapi juga kerap menjadi bahan makanan andalan bagi banyak orang. Ada berbagai olahan daging sapi yang gak kalah sedap, salah satunya rica-rica daging.
Rasanya yang gurih dan pedas membuat rica-rica daging sapi begitu nikmat, apalagi disantap bersama nasi hangat. Nah, buat Beauty yang penasaran dengan rasanya, Beauty bisa bikin rica-rica daging sapi sendiri di rumah. Dikutip dari laman endeus.tv, simak resepnya berikut ini.
Bahan:
- 5 sdm minyak goreng
- 2 batang serai, ambil bagian putihnya, memarkan
- 10 lembar daun jeruk
- 450 g daging sandung lamur, potong dadu 2 cm
- 700 ml air
- 1 sdt garam
- ½ sdt merica bubuk
Baca Juga: Resep Ikan Nila Pesmol, Gurih Bumbunya Bikin Ketagihan
Bumbu, Haluskan:
- 8 butir bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 10 buah cabai rawit merah
- 8 buah cabai merah keriting
- 3 buah cabai merah besar
- 3 cm kunyit, bakar
- 2 cm jahe
- 1 buah (75 g) tomat
- 1 sdt garam
- 1 sdm air jeruk nipis
Cara Membuat:
- Panaskan minyak dalam wajan, tumis bumbu halus, serai, dan daun jeruk hingga harum.
- Masukkan potongan daging, aduk hingga berubah warna.
- Tambahkan air, garam, dan merica bubuk, masak dengan api besar hingga mendidih.
- Kecilkan api, teruskan memasak hingga daging empuk dan cairan mengering. Angkat, sajikan segera.
Selamat mencoba, Beauty!